Pemain Naturalisasi Persija Jadi Freelance dengan Latih Tim Junior
Serafin Unus Pasi | 10 Desember 2020 17:27
Bola.net - Bek Persija Jakarta, Otavio Dutra punya aktivitas anyar di tengah vakumnya Shopee Liga 1 2020. Pemain naturalisasi asal Brasil ini bekerja sambilan dengan melatih tim junior.
Dutra, sudah mengantongi lisensi kepelatihan C AFC. Dengan lisensi tersebut, bek berusia 37 tahun ini dapat membagikan ilmunya kepada para pemain muda di Sekolah Sepak Bola (SSB), termasuk Persija Soccer School.
Aktivitas tersebut dilakukan Dutra di luar latihan mandiri. Seperti diketahui, Persija tetap mewajibkan para pemainnya untuk berlatih di kediaman masing-masing meski kompetisi sedang ditangguhkan.
"Saya tidak mau berdiam diri, selain saya melakukan latihan mandiri di rumah untuk menjaga kondisi, sekarang saya memiliki kegiatan baru yaitu melatih pemain muda," ujar Dutra, kepada wartawan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Penilaian Dutra
Ketika melatih, Dutra mengaku melihat banyak talenta. Ia pun yakin di masa yang akan datang sepak bola Indonesia bakal berkembang.
"Sekarang saya melatih SSB dan Persija Soccer School. Banyak hal yang saya dapat dari melatih pemain-pemain muda ini," tutur Dutra.
"Bahkan saya bisa menilai pemain-pemain muda Indonesia banyak yang memiliki talenta yang luar biasa," imbuh mantan pemain Persebaya Surabaya ini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc Klok Buka Peluang Hengkang dari Persija
Bola Indonesia 8 Desember 2020, 05:10 -
Diincar 4 Klub Malaysia, Marc Klok Tinggalkan Persija?
Bola Indonesia 7 Desember 2020, 19:22 -
Pemain Persija Akui Ada Perkembangan Positif Selama Gabung TC Timnas Indonesia U-19
Tim Nasional 4 Desember 2020, 23:23 -
Gading Marten Berharap Zlatan Ibrahimovic Bermain untuk Persija Jakarta
Bola Indonesia 2 Desember 2020, 15:07 -
Persija Kirim Ryuji Utomo ke Tim Promosi Liga Super Malaysia
Bola Indonesia 1 Desember 2020, 18:17
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39