Pelatih Semen Padang Bertekad Sapu Bersih Laga Sisa Mereka Musim Ini
Ari Prayoga | 29 November 2019 03:21
Bola.net - Eduardo Almeida angkat bicara soal target raihan poin yang ia canangkan pada sisa kompetisi Shopee Liga 1 musim 2019. Pelatih Semen Padang ini mengaku bertekad untuk menyapu bersih sisa pertandingan mereka.
"Sebagian pihak berkata bahwa untuk lolos dari degradasi kami perlu 40 sampai 42 poin," tutur Eduardo.
"Namun, kami bertekad untuk bisa meraih kemenangan pada semua pertandingan yang tersisa," sambungnya.
Saat ini, Semen Padang masih tertahan di dasar klasemen sementara. Kabau Sirah, julukan Semen Padang, baru mengoleksi 28 poin dari 29 pertandingan.
Pada pertandingan terakhir mereka, Semen Padang, hanya mampu bermain imbang kala menghadapi Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-29 Shopee Liga 1 musim 2019. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Batakan Balikpapan, Kamis (28/11), kedua tim bermain imbang 1-1.
Dalam pertandingan, yang disiarkan langsung Indosiar ini, Persebaya unggul lebih dulu melalui Diogo Campos, pada menit 10. Namun, sebelas menit berselang, Vanderlei Francisco mampu menyamakan kedudukan.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tak Risau dengan Hasil Imbang
Sementara itu, kegagalan timnya meraih poin penuh untuk lepas dari zona degradasi tak membuat Eduardo risau. Pelatih asal Portugal ini menyebut raihan poin pada laga kontra Persebaya Surabaya tak menutup peluang timnya lepas dari ancaman degradasi.
"Kami tetap bersyukur dengan raihan satu poin ini," kata Eduardo.
"Satu poin ini pun tetap menjaga peluang kami lepas dari zona degradasi," imbuhnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Raih Poin Penuh Lawan Persebaya, Pelatih Semen Padang Pua
Bola Indonesia 28 November 2019, 21:56 -
Usai Ditahan Semen Padang, Persebaya Akan Benahi Finishing
Bola Indonesia 28 November 2019, 20:55 -
Ditahan Semen Padang, Aji Santoso Sebut Pemain Persebaya Sedikit Down
Bola Indonesia 28 November 2019, 20:21 -
Highlights Shopee Liga 2019: Persebaya Surabaya 1-1 Semen Padang
Open Play 28 November 2019, 20:10 -
Hasil Pertandingan Persebaya Surabaya vs Semen Padang: 1-1
Bola Indonesia 28 November 2019, 17:30
LATEST UPDATE
-
Satu Napas, Satu Tekad: Timnas Indonesia Harus Punya Semangat yang Sama
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:57 -
Garuda, Waspada! Bahrain Bertekad Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:46 -
Menajamkan Taji Garuda: Perombakan Komposisi di Lini Depan Timnas Indonesia
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:39 -
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39