Pelatih PSIS Semarang Dukung Peminjaman Pemain ke Klub Luar Negeri
Serafin Unus Pasi | 10 Februari 2021 22:05
Bola.net - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic mendukung langkah manajemen meminjamkan pemainnya ke klub luar negeri. Pasalnya, kompetisi di Indonesia penuh ketidakpastian.
Ada dua pemain yang dipinjamkan PSIS Semarang ke klub luar negeri. Mereka Abdul 'Abanda" Rahman dan Flavio Beck Junior.
Abanda Rahman dipinjamkan ke klub Timor Leste, Lalenok United. Sementara Flavio Bek Junior bermain untuk klub kasta kedua Liga Kroasia, NK Solin.
"Tidak apa-apa karena sepertinya kami tidak melihat ada yang pasti di Indonesia," kata Dragan kepada Bola.net, Rabu (10/02/2021).
Menurut Dragan, sepak bola di Indonesia memang benar-benar gila. Sebab, sampai setahun belum ada keputusan pasti terkait kelanjutan kompetisi.
"Jadi, wajar saja memberikan izin kepada pemain jika mereka memiliki kesempatan untuk bermain," lanjut Dragan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Merasakan Kompetisi
Dengan peminjaman tersebut, pemain juga bisa menambah pengalaman baru dengan merasakan atmosfer kompetisi di luar negeri. Meskipun tetap ada sedikit risiko cedera.
"Ya, dan (pemain) juga merasakan kompetisi dan latihan sepak bola," lanjut mantan pelatih Borneo FC tersebut.
Dragan juga tidak khawatir kekurangan kekuatan nantinya. Karena sudah ada kesepakatan dengan klub peminjam, bahwa mereka akan kembali bergabung dengan tim jika liga bergulir.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSIS Semarang Pinjamkan Flavio Beck ke Klub Kroasia
Bola Indonesia 9 Februari 2021, 18:09 -
Bintang Timnas Indonesia U-19 Merasa Tertantang Naik Kelas ke Timnas U-22
Tim Nasional 5 Februari 2021, 19:44 -
Pratama Arhan dan Tegar Infantrie Dipanggil Timnas U-22, Ini Pesan Bos PSIS
Tim Nasional 5 Februari 2021, 13:34 -
PSIS Semarang Segera Punya Wadah Pembinaan Talenta Muda
Bola Indonesia 3 Februari 2021, 21:18 -
PSIS Kabulkan Permohonan Lalenok United untuk Pinjam Abanda Rahman
Bola Indonesia 29 Januari 2021, 14:33
LATEST UPDATE
-
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39