Pelatih Persipura Jayapura Pahami Alasan Penundaan Shopee Liga 1 Musim 2020
Serafin Unus Pasi | 29 September 2020 20:53
Bola.net - Jacksen F Tiago memebeber pendapatnya terkait penundaan lanjutan kompetisi Shopee Liga 1 musim 2020. Pelatih Persipura Jayapura tersebut mengaku paham dengan alasan penundaan ini.
"Saya rasa, pemerintah adalah pihak yang paling tepat menilai baik buruknya kondisi saat ini. Jadi, kita harus menghormati keputusan mereka," ucap Jacksen.
"Kalau keputusan ini demi keselamatan kita semua dan demi bangsa, saya rasa kita semua harus patuh dan menghormati," sambungnya.
Menurut Jacksen, ia tak pernah menganggap penundaan kompetisi ini sebagai sebuah kerugian. Pelatih asal Brasil ini mengaku selalu berusaha untuk berpikir positif, terutama pada masa pandemi.
"Kalau kita fokus hal negatif pasti banyak. Namun dari aspek sosial ada banyak keuntungan. Mungkin dari aspek materi, kita tak dapat hal yang sama. Namun, ada imbalan dari semua ini," tuturnya.
"Kalau mau bicara persiapan begitu lama dan lain-lain, kita anggap saja bahwa ini adalah persiapan bagi kesehatan kita," Jacksen menambahkan.
Sebelumnya, kelanjutan kompetisi Shopee Liga 1 musim 2020 terancam tertunda, atau bahkan tak bisa digelar. Hal ini tak lepas dari pernyataan pihak kepolisian yang enggan memberikan izin keramaian.
Kompetisi sendiri rencananya akan dihelat kembali mulai Jumat (02/09) lusa. Sementara, kompetisi dijadwalkan bakal selesai pada akhir Februari 2021 mendatang.
PSSI sendiri meminta agar kompetisi bisa dilanjutkan pada November mendatang. Jika lebih lambat dari November, mereka mengaku peluang kompetisi digelar kian kecil.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Belum Tentukan Langkah
Lebih lanjut, Jacksen masih belum tahu langkah yang akan ia ambil setelah kick-off lanjutan kompetisi Shopee Liga 1 musim 2020 dipastikan tertunda. Pelatih 52 tahun ini mengaku masih akan berdiskusi dengan semua pihak terkait dan mengambil keputusan terbaik.
"Kami masih belum tahu. Keputusan ini baru saja keluar," papar Jacksen.
"Kami akan berdiskusi mencari langkah terbaik. Kita harus pikirkan banyak hal. Bukan hanya teknis, kami harus pikirkan juga masalah finansial, kesehatan, dan banyak hal," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jacksen Tiago: Keluar Masuk Pemain Asing Pengaruhi Persaingan Shopee Liga 1 2020
Bola Indonesia 26 September 2020, 21:50 -
Pelatih Persipura Jayapura Sebut Regulasi Tanpa Penonton Buat Peta Persaingan Berubah
Bola Indonesia 26 September 2020, 20:55 -
Jelang Lanjutan Shopee Liga 1 2020, Persipura Jayapura Tuntaskan Persiapan
Bola Indonesia 25 September 2020, 22:05 -
Persipura Jayapura Sebut Persebaya Lawan yang Paling Tepat
Bola Indonesia 17 September 2020, 08:32 -
Sejumlah Pemain Persipura Cedera, Jacksen Tiago Tak Risau
Bola Indonesia 16 September 2020, 21:14
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39