Pelatih Persija: PSMS Klub Tradisional yang Bagus
Haris Suhud | 3 April 2018 16:00
Bola.net - - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco, menyebut bahwa PSMS adalah klub tradisional yang memiliki kualitas bagus. Persija akan bertemu dengan tim berjuluk Ayam Kinantan tersebut di pekan ketiga Gojek Liga 1 bersama Bukalapak pada hari Jumat (6/4) mendatang di Stadion Teladan.
Mereka merupakan sebuah klub tradisional, klub bagus. Mereka baru naik dari Liga 2 ke Liga 1. Mereka punya banyak pemain bagus dan kami harus respek terhadap itu semua, ujar Teco.
Bicara soal keberhasilan Persija dua kali menaklukkan PSMS di semifinal Piala Presiden 2018, Stefano Teco tak ingin jemawa. Menurutnya, PSMS saat itu juga membuktikan diri sebagai tim yang hebat hingga melangkah ke semifinal setelah unggul atas sejumlah tim besar. Persija saat itu menghadapi PSMS di Stadion Manahan, Solo, bukan di Stadion Teladan, Medan.
Pertandingan Jumat mendatang jadi kali pertama PSMS menjamu Persija di kandang mereka, meski sebenarnya kedua tim sudah saling berhadapan di Piala Presiden 2018.
Kami kerja keras saat itu. PSMS mengungguli PSM, Persib, dan Persebaya. Kami memang menang dua kali saat itu, tapi sekarang kami sudah berada di liga. Kami bermain tandang ke Medan, kami harus respek dan tetap bekerja keras untuk bisa meraih hasil terbaik, tegas Teco.
Persija saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2018 dengan empat poin dari dua laga. Sementara PSMS Medan berada di peringkat kedua dari bawah, atau peringkat ke-17, dengan kondisi tanpa poin setelah dua kali kalah dalam dua laga pertama awal di Liga 1 2018.
Di pertandingan terakhir, Persija Jakarta mampu mengalahkan Arema FC dengan skor 3-1. Sementara PSMS baru saja mengalami kekalahan ketika bertemu dengan Bhayangkara FC di pekan kedua.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Nilai PSMS Sudah Berbeda Dibanding di Piala Presiden
Bola Indonesia 2 April 2018, 18:51 -
Jadwal Padat, Pelatih Persija Jakarta Wajib Jeli Pilih Pemain
Bola Indonesia 2 April 2018, 15:09 -
Djanur Kecewa Striker Impor PSMS Gagal Eksekusi Penalti
Bola Indonesia 1 April 2018, 06:10 -
Pelatih Bhayangkara Sebut PSMS Medan Lawan yang Sulit Dikalahkan
Bola Indonesia 31 Maret 2018, 11:30 -
Saksikan Live Streaming Indosiar PSMS Medan vs Bhayangkara FC
Bola Indonesia 31 Maret 2018, 09:00
LATEST UPDATE
-
Masa Depan Son Heung-min di Tottenham: Saatnya Pikirkan Regenerasi?
Liga Inggris 20 Maret 2025, 12:15 -
Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
Liga Inggris 20 Maret 2025, 11:56 -
Dari La Masia ke London: Perjalanan Marc Cucurella dan Masa Depannya
Liga Inggris 20 Maret 2025, 11:45 -
Der Panzer Menggedor Gerbang San Siro
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:36 -
Portugal Bersiap Meruntuhkan Tembok Denmark
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:27
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40