Pelatih Kitchee Optimistis Anak Asuhnya Menang di Padang
Editor Bolanet | 8 April 2013 08:15
- Bertanding di kandang lawan tak mengurangi optimisme Josep Gombau. Pelatih Kitchee SC ini yakin anak asuhnya mampu memetik poin penuh kala melawat ke kandang Semen Padang, di ajang AFC Cup 2013, Rabu (10/4).
Jika Semen Padang bisa menang di Hongkong, kenapa kami tak bisa menang di Padang, ujar Gombau.
Dalam upaya meraih targetnya ini, Gombau tak main-main dalam mempersiapkan anak asuhnya. Dalam lawatan ke Padang, dari 18 pemain yang dibawa, empat di antaranya merupakan pemain asing, yang selama ini menjadi tulang punggung permainan mereka.
Fernando Recio Comi, Pablo Caunago, Jordi Tarres dan Zeshan Rehman adalah para pemain asing yang kita bawa dalam pertandingan ini, sambung Gombau.
Menurut Gombau, kemenangan di kandang Semen Padang memiliki dua arti penting. Pertama, menurut pelatih asal Spanyol itu, anak asuhnya bisa menuntaskan dendam, ketika dikalahkan Semen Padang di kandang sendiri beberapa waktu lalu. Kedua, kemenangan ini bakal kian memastikan peluang mereka lolos ke babak berikutnya.
Target kita dalam lawatan ke Padang ini sama dengan ketika kita menjamu mereka. Kita menargetkan kemenangan di pertandingan ini, Gombau menandaskan. [initial]
(den/mac)
Jika Semen Padang bisa menang di Hongkong, kenapa kami tak bisa menang di Padang, ujar Gombau.
Dalam upaya meraih targetnya ini, Gombau tak main-main dalam mempersiapkan anak asuhnya. Dalam lawatan ke Padang, dari 18 pemain yang dibawa, empat di antaranya merupakan pemain asing, yang selama ini menjadi tulang punggung permainan mereka.
Fernando Recio Comi, Pablo Caunago, Jordi Tarres dan Zeshan Rehman adalah para pemain asing yang kita bawa dalam pertandingan ini, sambung Gombau.
Menurut Gombau, kemenangan di kandang Semen Padang memiliki dua arti penting. Pertama, menurut pelatih asal Spanyol itu, anak asuhnya bisa menuntaskan dendam, ketika dikalahkan Semen Padang di kandang sendiri beberapa waktu lalu. Kedua, kemenangan ini bakal kian memastikan peluang mereka lolos ke babak berikutnya.
Target kita dalam lawatan ke Padang ini sama dengan ketika kita menjamu mereka. Kita menargetkan kemenangan di pertandingan ini, Gombau menandaskan. [initial]
(den/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Panpel Semen Padang Jual Tiket AFC Mulai Minggu
Bola Indonesia 6 April 2013, 06:53 -
'Hasil Apik Semen Padang Buah Kerja Keras Pemain'
Asia 4 April 2013, 23:12 -
AFC Review: Semen Padang Raih Poin Penuh di Kandang Kitchee
Asia 2 April 2013, 21:07 -
WNI di Hongkong Siap ke Stadion Mendukung Semen Padang
Asia 2 April 2013, 10:45 -
Semen Padang Siap Tampil Maksimal di Kandang Kitchee
Asia 2 April 2013, 10:15
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39