Pelatih dan Kapten Persib Beda Sikap setelah Diimbangi Bali United di Piala Menpora
Dimas Ardi Prasetya | 24 Maret 2021 23:21
Bola.net - Persib Bandung selamat dari kekalahan melawan Bali United. Gol Frets Butuan satu menit jelang bubaran buat Maung Bandung membuka kiprahnya di Piala Menpora 2021 dengan hasil imbang.
Persib hanya bermain seri 1-1 melawan Bali United pada partai pertama Grup D di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Selasa (24/3/2021).
Persib tertinggal lebih dulu setelah Bali United mencetak gol melalui Willian Pacheco pada menit ke-52. Maung Bandung baru bisa menyamakan kedudukan lewat Frets Butuan menit ke-89.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts kurang puas dengan hasil ini. Ia berharap timnya bisa menang atas Bali United.
"Saya pikir ini adalah pertandingan besar. Kami telah melakukan persiapan intensif selama dua pekan dan laga berjalan dengan baik," ujar Robert, usai laga.
"Hanya saja, saya sebetulnya menginginkan hasil yang lebih baik dari ini," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Laga Berat
Sementara itu, kapten Persib, Made Wirawan punya pendapat yang berbeda dari Robert. Pemain yang berposis sebagai penjaga gawang ini memaklumi hasil imbang yang diraih timnya.
"Ini adalah pertandingan pertama buat kami setelah setahun tidak bertanding. Yang pasti lumayan berat," tuturnya.
"Kami mensyukuri hasil seri ini karena kami menghadapi tim dengan persiapan yang lama," imbuh Made.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Jangan Lewatkan:
- Hasil Pertandingan Persib Bandung vs Bali United: Skor 1-1
- Klasemen Lengkap Fase Grup Piala Menpora 2021: Persiraja Kangkangi Bali United dan Persib Bandung
- Persib Bandung vs Bali United: Adu Taktik 2 Pelatih Berlabel Juara
- Link Live Streaming Piala Menpora 2021 Persib Bandung vs Bali United di Vidio
- 3 Pemain Kunci Bali United untuk Bisa Kalahkan Persib Bandung
- 3 Jagoan Persib Bandung Yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Bali United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sudah Tahu Jadwal Piala Menpora 2021 di Indosiar dan Vidio? Catat ya...
Bola Indonesia 20 Maret 2021, 13:31 -
Persib Rasa Belanda, Apa Kata Ezra Walian?
Bola Indonesia 19 Maret 2021, 19:37
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39