Pelatih BSU Atur Jam Makan dan Tidur Pemain

Editor Bolanet | 29 Juni 2016 13:52
Pelatih BSU Atur Jam Makan dan Tidur Pemain
Ibnu Grahan (c) ISC
- Kembali bertanding larut malam, yakni 21.30 saat menghadapi Bali United, Minggu (3/7)mendatang, membuat tim pelatih Bhayangkara Surabaya United (BSU) harus mengatur jam makan dan tidur para pemainnya.


Mengatur jadwal makan menjadi pekerjaan rumah bagi pelatih BSU sepanjang bulan puasa. Karena sebagai olahragawan, selain puasa, juga dituntut untuk bermain sepakbola, ulas Ibnu Grahan, pelatih BSU.


Ibnu juga meminta dokter tim, dr Heri Siswanto untuk mengatur nutrisi di menu makan para pemain BSU. Pemain juga harus disiplin jadwal makannya. Supaya mereka tidak kedodoran. Karena bertanding di Bulan Puasa ini sangat berat sekali, imbuh Ibnu.


Menurutnya, bermain malam juga memiliki risiko dan tantangan tersendiri. Misalnya ketika main pukul 19.30. Ibnu pusing karena jadwal tanding sangat mepet dengan jam buka puasa. Hanya selisih dua jam saja.


Saat main 21.30, itu adalah jam tidur para pemain. Ini adalah suatu tantangan bagi pemain. Tantangan juga bagi pelatih untuk mengatur ritme, mulai jadwal makan, nutrisi dan jadwal istirahat mereka. Hal-hal seperti itu dilakukan untuk menjaga performa, tutupnya. (faw/dzi)