Pelatih Bhayangkara FC Sebut Keluhan Darije Kalezic kepada Wasit Hal Konyol
Ari Prayoga | 30 Oktober 2019 01:31
Bola.net - Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster menanggapi keluhan arsitek PSM Makassar, Darije Kalezic terhadap wasit Yeni Krisdianto yang memimpin pertandingan kedua tim pada pekan ke-25 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan, Selasa (29/10).
Menurut Munster, keluhan Kalezic tidak masuk akal. Sebab meski menang dengan skor 3-2, Bhayangkara FC juga banyak dirugikan di laga tersebut
"Komentar itu (keluhkan wasit) adalah hal yang konyol. Pelanggaran yang kami dapat dan PSM itu sangat berbanding terbalik dengan apa yang dikomplain PSM," ujar Munster usai pertandingan.
"T.M Ichsan melawan pemain paling tinggi di PSM, tapi (wasit) masih jatuhi ke PSM, mereka selalu memberi pelanggaran ke mereka. Karena dipertandingan ini Ichsan seharusnya tidak berbuah kartu," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Hasil Kerja Keras
Sementara itu terkait hasil pertandingan, Munster mengaku bahagia timnya bisa mengalahkan PSM. Terlebih, Juku Eja bukanlah lawan yang mudah dikalahkan.
"Ini hasil kerja keras semua, kami respon laga sebelumnya karena tak cetak gol. Lalu, kami latihan keras karena PSM tim bagus dan posisinya di klasemen di atas kami," tutur Munster.
"Sebelum laga ini anak-anak bermain bagus. Kami bisa hentikan PSM dan ini positif bagaimana nanti ke depan," imbuh mantan pelatih Timnas Vanuatu ini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalah dari Bhayangkara FC, Pelatih PSM Kritik Kinerja Wasit
Bola Indonesia 29 Oktober 2019, 23:26 -
Hasil Pertandingan Bhayangkara FC vs PSM Makassar: Skor 3-2
Bola Indonesia 29 Oktober 2019, 20:35 -
Live Streaming Shopee Liga 1 2019 di O Channel: Bhayangkara FC vs PSM Makassar
Bola Indonesia 29 Oktober 2019, 17:30 -
Prediksi Bhayangkara FC vs PSM Makassar 29 Oktober 2019
Bola Indonesia 29 Oktober 2019, 10:04 -
Duel Antarpelatih Bhayangkara FC Vs PSM: Paul Munster vs Darije Kalezic
Bola Indonesia 29 Oktober 2019, 10:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23