Pelatih Arema Sebut Kalteng Putra Sebagai Tim Berbahaya
Serafin Unus Pasi | 6 Agustus 2019 22:34
Bola.net - Milomir Seslija membeber pendapatnya soal Kalteng Putra pada laga lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019. Pelatih Arema FC tersebut mengaku Laskar Isen Mulang -julukan Kalteng Putra- memiliki kekuatan yang sama sekali tak bisa dipandang sebelah mata.
"Kalteng Putra adalah tim yang sangat berbahaya," kata Milo, sapaan karib Milomir Seslija.
"Mereka memiliki pemain-pemain, baik pemain lokal maupun asing, yang sangat bagus," sambungnya.
Arema sendiri akan menghadapi Kalteng Putra pada laga pekan ke-13. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Tuah Pahoe Palangkaraya, Rabu (07/08).
Saat ini, Arema berada di peringkat empat klasemen sementara dengan koleksi 19 poin dari 11 pertandingan. Sementara, Kalteng Putra berada di peringkat 14 dengan raihan 11 angka.
Sebelumnya, Arema dan Kalteng Putra sendiri sudah pernah bertemu pada Semifinal Piala Presiden 2019. Pada babak yang dihelat dalam dua leg ini, Arema menang masing-masing dengan skor 3-0.
Bagaimana kondisi tim Arema jelang laga kontra Kalteng Putra? Simak di bawah ini.
Tak Risau Turunkan Pelapis
Tantangan Arema pada laga kontra Kalteng Putra kian berat. Pasalnya, menurut Milo, pada pertandingan ini, timnya tak bisa memainkan sejumlah pemain kunci mereka.
Namun, kondisi ini tak membuat Milo risau. Menurutnya, klub berlogo singa mengepal tersebut memiliki pemain-pemain lain yang siap mengisi posisi lowong tersebut.
"Saya rasa, kami punya pemain-pemain pelapis yang bagus," kata Milo.
"Kami berharap pada para pemain ini untuk bisa tampil bagus dan membawa hasil positif dari pertandingan ini," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema Berharap Tren Buruk Kalteng Putra Berlanjut
Bola Indonesia 5 Agustus 2019, 23:32 -
Arema Bakal Mempertahankan Gaya Main Mereka Kala Menghadapi Kalteng Putra
Bola Indonesia 5 Agustus 2019, 22:12 -
Pelatih Arema Sanjung Kualitas Lini Tengah Kalteng Putra
Bola Indonesia 5 Agustus 2019, 20:49 -
Sejumlah Pemain Kunci Arema Siap Dimainkan Lawan Persebaya
Bola Indonesia 5 Agustus 2019, 19:15 -
Hadapi Badai Cedera, Arema Datangkan Hendro Siswanto dan Sunarto
Bola Indonesia 5 Agustus 2019, 17:08
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39