Panitia Pelaksana Bantah Piala Indonesia 2018 Tersendat Karena Faktor Dana
Serafin Unus Pasi | 11 November 2018 17:28
Bola.net - - Panitia Pelaksana gelaran Piala Indonesia 2018 menampik tengara bahwa turnamen ini sempat tersendat akibat faktor dana yang seret. Ketua Organizing Committee Piala Indonesia, Iwan Budianto, menegaskan bahwa sempat molornya penyelenggaraan turnamen ini tak lebih dari sekadar masalah waktu.
"Nggak," tukas Iwan Budianto, menanggapi adanya tengara tersebut.
"Semua ini hanya masalah waktu saja," sambungnya, kala ditemui wartawan di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (11/11).
Sebelumnya, sempat muncul sejumlah pertanyaan terkait kelanjutan Piala Indonesia. Pasalnya, usai putaran pertama lalu, keberlanjutan turnamen ini nyaris tak ada kabarnya.
Setelah sempat nyaris terlupakan, akhirnya kelanjutan Piala Indonesia menemukan titik terang. Hal ini menyusul dilakukannya drawing Babak 64 Besar. Menurut rencana, fase ini akan dihelat pada November sampai Desember 2018 ini.
Selain memastikan kelanjutan Piala Indonesia, IB pun memastikan ada sponsor baru yang masuk ke turnamen yang diselenggarakan PSSI tersebut. Sponsor ini adalah salah satu produk minuman energi.
Menurut IB, masuknya sponsor ini sangat membantu penyelenggaraan Piala Indonesia. Pasalnya, pria berusia 44 tahun ini mengaku bahwa kondisi finansial PSSI pun tak terlalu bagus.
"Pasti teman-teman juga sudah tahu, situasi keuangan PSSI tidak bagus-bagus amat. Ada banyak tanggungan yang harus kita selesaikan," tuturnya.
"Alhamdulillah, ada sponsor yang masuk," ia menambahkan.
IB menambahkan bahwa pendapatan dari sponsor ini akan dimanfaatkan untuk menambah subsidi pada para peserta. Selain itu, menurutnya, sponsor ini jadi suplemen bagi panitia untuk bisa menuntaskan turnamen tersebut.
"Ya pasti akan berpengaruhlah," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Akhirnya Dapat Kepastian Laga Tunda Kontra PSBI
Bola Indonesia 21 Agustus 2018, 02:12 -
Nasib Naas Persikabo Bogor Juga Dirasakan Oleh Persija Jakarta
Bola Indonesia 8 Agustus 2018, 15:15 -
Gara-Gara Hitung Suara Pilgub Jabar, PSKC Vs Persib Batal
Bola Indonesia 4 Juli 2018, 01:43 -
Laga Persebaya Kontra PSBI Blitar Terganjal Izin Kepolisian
Bola Indonesia 30 Juni 2018, 03:13 -
Aji Ungkap Alasan Cadangkan Loris Arnaud
Bola Indonesia 16 Mei 2018, 01:21
LATEST UPDATE
-
Misi Harry Kane Mengejar Rekor Shearer: Liverpool Jadi Pilihan Utama?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 10:15 -
Kapan Live Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 10:13 -
Dragan Talajic: Mantan Kiper yang Kini Tangani Timnas Bahrain
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:57 -
Panduan Lengkap Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:55 -
Cara Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain di Vision+ Mulai Pukul 20.00 WIB
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:30 -
One Piece x Borussia Dortmund: Luffy dan Kawan-Kawan Ramaikan Bundesliga
Bundesliga 25 Maret 2025, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23