Nil Maizar Tunggu Keputusan PSSI Terkait Kontrak Pemain dan Pelatih
Serafin Unus Pasi | 12 November 2020 21:59
Bola.net - Pelatih Persela Lamongan, Nil Maizar menantikan keputusan PSSI terkait regulasi kontrak pemain, pelatih dan ofisial. Aturan itu terkait keputusan federasi menunda Shopee Liga 1 2020 hingga tahun depan.
Menurut Nil, regulasi tersebut akan menentukan nasib pemain, pelatih dan ofisial ke depannya. Apakah akan ada perubahan kontrak selama masa tunggu kompetisi.
"Kalau kemarin kontrak diperbarui, dibayar 50 persen, tapi sampai hari ini kami belum tahu seperti apa regulasinya," kata Nil Maizar kepada Bola.net, Kamis (12/11/2020).
"Apa tanggung jawab manajemen kepada pelatih dan pemain, kami tunggu regulasi PSSI," imbuh mantan juru taktik Semen Padang itu.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Berharap PSSI Bijak
Nil juga belum bisa berbicara lebih jauh terkait nilai kontrak dan semacamnya. Yang pasti, dia berharap PSSI bisa mengambil kebijakan yang tidak merugikan kedua belah pihak.
"Itu yang susah saya bicara, karena kepastian dari PSSI belum ada, manajemen sama saya juga belum telepon," jelas Nil.
"Kalau saya bilang begini nanti juga enggak bagus. Kami lihat bagaimana regulasi dari PSSI, baru bicara sama manajemen," pungkasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Keluarkan SK Soal Penundaan Kompetisi Musim 2020, PSSI Bertemu APPI
Bola Indonesia 11 November 2020, 19:48 -
PSSI Masih Belum Juga Jadwalkan TC untuk Timnas Indonesia Senior
Tim Nasional 11 November 2020, 17:39 -
TC Timnas Indonesia U-19 di Prancis Batal, PSSI Bidik Belanda dan Korea Selatan
Tim Nasional 10 November 2020, 19:50 -
Garuda Select Jilid Ketiga Akan Berguru ke Jerman
Tim Nasional 10 November 2020, 12:57 -
Arema Harap PSSI Beri Landasan Legal Relaksasi Gaji
Bola Indonesia 9 November 2020, 18:07
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40