Nasib 2 Arema pada Musim 2023/2024: Arema Indonesia Juru Kunci Liga 3, Arema FC di Zona Degradasi
Asad Arifin | 17 Februari 2024 13:24
Bola.net - Dua klub yang mengusung nama Arema tidak bernasib baik pada musim 2023/2024. Arema Indonesia yang berlaga di Liga 3 Jawa Timur terpuruk. Sedangkan, Arema FC di BRI Liga 1 juga berjuang untuk lepas dari zona degradasi.
Sebenarnya, ada satu klub lagi yang memakai unsur nama Arema pada musim 2023/2024. Klub tersebut adalah Akademi Arema Ngunut. Namun, klub ini tidak berbasis di Malang melainkan di Tulungagung.
Kembali ke Arema Indonesia dan Arema FC, kedua klub sepertinya punya nasib yang agak mirip pada musim 2023/2024. Mereka sama-sama tidak bisa menggelar laga kandang di Malang.
Arema FC memainkan laga-laga Liga 3 Jawa Timur di Madiun karena memakai format home tournament. Sedangkan, Arema FC harus menggelar laga kandang di Bali. Lalu, bagaimana capaian prestasi kedua tim pada musim 2023/2024?
Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.
Arema Indonesia Terpuruk di Liga 3
Arema Indonesia berada di Grup J pada Liga 3 Jawa Timur musim 2023/2024. Singo Edan bersaing dengan tiga tim lain yakni PSM Madiun, Perseta 1970, dan Persinga Ngawi. Semua laga Grup J dimainkan di Stadion Wilis Madiun.
Arema Indonesia tidak mampu berbuat banyak pada persaingan di Grup J. Tim racikan pelatih Gusnul Yakin itu tidak mampu menang dari enam laga yang dimainkan.
Arema Indonesia mengakhiri kompetisi sebagai juru kunci klasemen Grup J. Mereka hanya mampu meraih dua poin, hasil empat kali kalah dan dua kali imbang. Arema Indonesia kebobolan sembilan kali dan hanya bikin satu gol.
Arema FC Terseok-seok di BRI Liga 1
Seperti Arema Indonesia, Arema FC juga kesulitan bersaing di BRI Liga 1 2023/2024. Arema FC terseok-seok di papan bawah klasemen BRI Liga 1.
Pada pekan ke-21, Arema FC berada di posisi ke-16 klasemen BRI Liga 1 dengan 21 poin. Arema FC berada di zona degradasi dan tertinggal lima poin dari Persita Tangerang yang ada di zona aman.
Musim 2023/2024 berjalan cukup rumit bagi Arema FC. Mereka beberapa kali ganti pelatih dari I Putu Gede, Joko Susilo, Fernando Valente, dan kini dilatih Widodo C. Putro.
Klasemen BRI Liga 1 2023/2024
Baca ini juga ya Bolaneters:
- 2 Opsi Pengganti Reva Adi Utama di Persebaya Surabaya
- Ramadhan Sananta Cedera Karena Terlalu Banyak Bermain
- Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2023/2024
- Gawang Arema FC Jadi Lumbung Gol Lawan, Widodo Benahi Taktik
- Resmi: Persik Kediri Lepas Penyerang Asal Brasil Mereka
- Soal Peluang Persija ke Empat Besar, Thomas Doll Tak Mau Banyak Berangan-angan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jejak Sejarah Arema dan Sepak Bola di Malang
Bola Indonesia 18 Oktober 2022, 10:03 -
Presiden Arema FC Beber Alasan Sponsori Arema Indonesia
Bola Indonesia 13 November 2021, 00:21 -
Muak dengan Dualisme Arema, MMGA Turun ke Jalanan
Bola Indonesia 16 November 2020, 08:40 -
Pahlawan Arema Indonesia di ISL 2010 Siap Gantikan Mario Gomez di Arema FC
Bola Indonesia 8 Agustus 2020, 19:16
LATEST UPDATE
-
2 Kesalahan Fatal Nathan Tjoe-A-On yang Berujung Gol-gol Australia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 17:01 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40