Muhammad Supriadi Bangga Bisa Membela Persebaya
Richard Andreas | 11 Mei 2019 21:59
Bola.net - - Mantan penyerang timnas Indonesia U-16, Muhammad Supriadi dikenalkan sebagai bagian dari Persebaya untuk mengarungi kompetisi Shopee Liga 1 2019. Supriadi diperkenalkan sebelum laga uji coba melawan Persela, Sabtu (11/05).
Namun karena masih berada di Inggris, pemain kelahiran Surabaya tersebut diperkenalkan melalui tayangan video pada saat launching skuat. Supriadi berada di negeri Ratu Elisabeth karena menjalani training camp bersama Garuda Select.
"Membela Persebaya adalah cita-cita saya. Saya bangga bisa berseragam Persebaya tahun ini," kata Supriadi dalam video yang ditayangkan.
Dikontraknya Supriadi sekaligus melengkapi komposisi pemain U-23 sebagaimana disyaratkan oleh regulasi Shopee Liga 1 2019. Sebelumnya, Persebaya sudah memiliki beberapa nama untuk mengisi slot pemain muda.
Tentunya, perekrutan Supriadi juga atas dasar permintaan dari pelatih kepala, Djadjang Nurdjaman. Juru taktik asal Majalengka itu menilai pemain berusia 17 tahun itu punya skill yang bagus, terutama dalam menggiring bola.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters!
Meminta Dukungan
Kehadiran pemain asal Rungkut tersebut tentu akan menjadi suntikan tenaga bagi tim kebanggaan Arek Suroboyo. Mengingat, ia menjadi salah pilar penting atas keberhasilan timnas U-16 dalam meraih gelar juara Piala AFF U-16 2018.
Tetapi pemain kelahiran 14 Februari 2002 tersebut berharap dukungan suporter Persebaya, Bonek Mania agar bisa memberikan yang terbaik. Terutama untuk memenuhi ekspektasi dari tim pelatih dan manajemen.
"Doakan aku sukses, bisa mengantarkan Persebaya juara," tegas Supriadi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Tak Utamakan Hasil Ketika Menjamu Persela
Bola Indonesia 10 Mei 2019, 21:44 -
Jelang Hadapi Persela, Tiga Pemain Persebaya Cedera
Bola Indonesia 10 Mei 2019, 20:57 -
Jadwal Liga 1 2019 Sesuai Harapan Persebaya
Bola Indonesia 10 Mei 2019, 03:23 -
Alasan Persebaya Rutin Latihan di GBT Selama Ramadan
Bola Indonesia 9 Mei 2019, 20:18
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39