Mitra Kukar Siap Kalahkan Madura United
Editor Bolanet | 28 Oktober 2016 09:51
Kami sudah siap bertanding melawan Madura United, ujar Pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra.
Target kami tentunya meraih kemenangan, sambungnya.
Menurut Jafri, skuat besutannya justru diuntungkan dengan peringkat mereka di klasemen sementara, yang berada di bawah Madura United. Hal ini justru akan membuat Marlon da Silva dan kawan-kawan main lepas.
Yang tampil dengan beban adalah Madura United karena harus mempertahankan posisi di puncak klasemen. Kalau kita akan tampil tanpa beban dan enjoy saja, tuturnya.
Mitra Kukar akan menghadapi Madura United pada laga pekan ke-27 ISC A 2016. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Jumat (28/10) sore nanti.
Saat ini, Madura United memimpin klasemen sementara ISC A 2016 dengan raihan 49 poin. Sementara, Mitra Kukar berada di posisi tujuh dengan koleksi 37 poin.
Lebih lanjut, Jafri mengaku tak pusing dengan tak lengkapnya skuatnya pada pertandingan ini, menyusul dipanggilnya Bayu Pradana dan Septian David ke TC Timnas juga belum pulihnya sejumlah penggawa Mitra Kukar dari cedera. Menurutnya, ia bakal memaksimalkan pemain yang dimilikinya saat ini.
Kita tidak bergantung pada salah satu pemain. Sebab, sepak bola adalah permainan tim. Jadi, kita mengedepankan permainan kolektif, baik saat bertahan maupun menyerang, tandasnya. (den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bos Mitra Kukar Belum Dapat Undangan Kongres PSSI
Bola Indonesia 27 Oktober 2016, 14:10 -
Erick Weeks dan Bustomi Siap Bertemu Sang Mantan
Bola Indonesia 25 Oktober 2016, 20:49 -
Mitra Kukar Syukuri Hasil Imbang di Kandang Persiba Balikpapan
Bola Indonesia 23 Oktober 2016, 12:08 -
Mitra Kukar Bidik Poin di Kandang Persiba Balikpapan
Bola Indonesia 22 Oktober 2016, 08:27 -
Mitra Kukar Laporkan Felipe Bertoldo ke GTS
Liga Italia 21 Oktober 2016, 17:58
LATEST UPDATE
-
Puja-puji untuk Rizky Ridho, Sang Dinding Tangguh Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 00:42 -
Hasil Malaysia vs Nepal: Skor 2-0
Asia 26 Maret 2025, 00:40 -
Menang Lawan Bahrain, Peringkat FIFA Timnas Indonesia Bakal Naik pesat
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:43 -
Usai Kalahkan Bahrain, Kapan Timnas Indonesia Bermain Lagi?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:11 -
Man of the Match Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain: Rizky Ridho
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:59
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10