Mitra Kukar dan PBFC Sama-sama Kejar Kemenangan di Derby Mahakam
Editor Bolanet | 10 Juni 2016 11:00
Mitra Kukar adalah tim yang bagus, mereka mengawali kompetisi dengan sangat baik, ujar Djukanovic.
Namun, bagi kami semua pertandingan sama. Kami akan berusaha untuk memenangkan pertandingan dan mengambil tiga poin di kandang Mitra Kukar, sambungnya.
Menurut pelatih asal Montenegro ini, tiga poin adalah harga mati bagi timnya. Pasalnya, raihan poin absolut ini diperlukan untuk mendongkrak kepercayaan diri skuat berjuluk Pesut Etam.
Memang tidak mudah. Namun, para pemain kami sudah siap, tuturnya.
PBFC akan menghadapi Mitra Kukar pada laga pekan keenam mereka di ISC A 2016. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Jumat (10/06) malam.
Sementara itu, target serupa juga dipatok Mitra Kukar. Bertindak sebagai tuan rumah, Naga Mekes -julukan Mitra Kukar- memastikan diri mengincar poin penuh pada pertandingan ini.
Menurut Pelatih Mitra Kukar, Subangkit, ia optimistis bakal meraih kemenangan dalam laga ini. Pasalnya, Bayu Pradana dan kawan-kawan sedang dalam kondisi on-fire.
Kita akan maksimalkan semua pemain untuk meraih poin penuh, tandas Subangkit. (den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bulan Puasa, Mitra Kukar Latihan Malam
Bola Indonesia 6 Juni 2016, 13:45 -
Hari Ini, Mitra Kukar Kembali Berlatih
Bola Indonesia 3 Juni 2016, 19:01 -
Imbang, Penggawa Mitra Kukar Ini Akui Sriwijaya FC Lebih Dominan
Bola Indonesia 31 Mei 2016, 14:31 -
Shahar Ginanjar Bawa Mitra Kukar Curi Poin di Markas Sriwijaya FC
Bola Indonesia 29 Mei 2016, 18:12 -
Mitra Kukar Waspadai Permainan Sriwijaya FC
Bola Indonesia 29 Mei 2016, 11:33
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39