Minim Jam Terbang, Persebaya Lepas Dua Pemain
Haris Suhud | 31 Juli 2018 11:43
Bola.net - - Persebaya Surabaya kembali melepas pemainnya memasuki putaran kedua Go-Jeki Liga 1 bersama Bukalapak. Ada dua pemain yang harus meninggalkan tim lebih cepat yakni gelandang asal Tulehu, Sidik Saimima dan bek asal Surabaya, Arthur Irawan.
Kabar dilepasnya dua pemain tersebut diumumkan beberapa jam sebelum Persebaya menghadapi Perseru Serui dalam lanjutan Liga 1, Selasa (31/7).
Menurut Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera, keputusan melepas Saimima dan Arthur bukan karena performa kedua pemain tersebut. Namun lebih kepada mempertimbangkan kebutuhan tim untuk menatap ketatnya persaingan di Liga 1.
Saimima dan Arthur kami lepas karena kebutuhan tim. Mereka berdua pemain bagus dan kami lepas agar mereka mendapat jam bermain yang lebih banyak, ungkap Alfredo sebagaimana dilansir laman resmi klub.
Alasan pelatih asal Argentina ini diperkuat dengan catatan kedua pemain tersebut sepanjang putaran pertama Liga 1. Saimima yang ikut membantu Persebaya promosi, hanya mendapat kesempatan bermain sebanyak delapan kali dengan lima kali cadangan.
Sedangkan Arthur, yang didatangkan jelang bergulirnya Liga 1 satu kali pun tidak pernah mendapatkan kesempatan bermain untuk Persebaya di kompetisi. Ia lebih sering menjadi pemanas bangku cadangan bahkan tribun.
Kesempatan membela panji Persebaya hanya pernah ia rasakan pada turnamen Piala Gubernur Kaltim 2018.
Dengan dilepasnya dua pemain tersebut Persebaya memiliki total 28 pemain. Sebelumnya klub berjuluk Green Force ini telah melepas mantan penjaga gawang Arema FC, Reky Rahayu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Surabaya Harus Bersatu Lawan Terorisme!
Bola Indonesia 14 Mei 2018, 10:54 -
Usai Lawan Persela, Persebaya Terancam Dapat Sanksi dari LIB
Bola Indonesia 4 April 2018, 11:28 -
Hadapi Persela, Arthur Irawan Siap Jalankan Instruksi Pelatih
Bola Indonesia 29 Maret 2018, 23:45 -
Setelah Dutra, Bonek Tolak Arthur Irawan ke Persebaya?
Bola Indonesia 11 Januari 2018, 22:02 -
Mantan Bek Espanyol Mengadu Nasib di Persebaya
Bola Indonesia 11 Januari 2018, 05:12
LATEST UPDATE
-
Elang Andes Siap Menerkam: Superioritas Peru atas Bolivia
Amerika Latin 20 Maret 2025, 14:09 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 20 Maret 2025, 14:09 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia dari HP Kamu!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 14:00 -
Profil Biodata Dean James: Benteng Baru di Sisi Kiri Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:54 -
Brasil Goyah, Kolombia Bisa Menggoreskan Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 13:49 -
Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:45 -
Profil dan Biodata Joey Pelupessy: Jantung Baru Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:28
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40