Mental Pemain Persela Dinilai Kian Terangkat

Gia Yuda Pradana | 26 Juli 2019 09:45
Mental Pemain Persela Dinilai Kian Terangkat
Striker Persela Lamongan, Alex Dos Santos Goncalves merayakan golnya ke gawang Kalteng Putra (c) Bola.com/Aditya Wani

Bola.net - Pelatih Nil Maizar menilai mental para pemain Persela Lamongan semakin terangkat. Ini bisa dilihat dari hasil positif yang diraih tim kebanggaan Kota Soto dalam tiga pertandingan berturut-turut.

Dia meyakini Eky Taufik dan kolega semakin optimistis menatap kompetisi Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, terutama untuk bersaing dengan kontestan yang lain.

Advertisement

"Kalau saya lihat sudah mulai yakin bahwa mereka mampu untuk menjadi yang terbaik di Liga," ungkap Nil Maizar.

Pelatih asal Payakumbuh, Sumatera Barat tersebut memang berusaha untuk terus memberikan motivasi kepada pemainnya. Nil meyakinkan penggawa Laskar Joko Tingkir bahwa mereka punya kemampuan.

Mental pemain Persela sebelumnya sempat terpuruk akibat rentetan hasil negatif di awal kompetisi. Mereka bahkan sempat melalui tujuh pertandingan beruntun tanpa kemenangan.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Semakin Komplet

Selain itu, skuat Persela juga semakin komplet dengan kembalinya Malik Risaldi dan Samsul Arifin dari cedera. Situasi itu perlu disyukuri meski akan membuat pelatih bingung menentukan starter.

"Mereka bikin pusing pelatih untuk menentukan starting line up. Itu bagus," eks juru taktik Semen Padang menambahkan.

"Itu yang kita minta dari pemain, jangan kita enak memilih starting eleven," tandasnya.