Mental Juara Persija Dinilai Sudah Luntur
Editor Bolanet | 3 Januari 2013 20:42
The Jakmania juga meminta agar manajemen yang dipimpin Ferry Paulus tersebut, mampu menyelesaikan persoalan-persoalan yang membelit klub berjuluk Macan Kemayoran. Utamanya, terkait tunggakan pembayaran gaji para pemain dan tim pelatih.
Mental juara Persija sudah luntur. Kami tidak ingin melihat klub kebanggaan terus terpuruk. Karena itu, manajemen harus melakukan langkah konkret, ujar Ketua Umum The Jakmania, Muhammad Larico Rangga Mone.
Kami juga meminta supaya manajemen mampu mempertahankan para pemain bintang seperti Bambang Pamungkas dan Ismed Sofyan. Mereka harus tetap menjadi ikon Persija, sambungnya.
Permintaan The Jakmania, dikatakan Larico, sebenarnya sangatlah beralasan. Pasalnya, klub yang didirikan pada 28 Desember 1928 tersebut, terakhir kali meraih gelar juara Liga Indonesia yakni pada tahun 2001.
Pada kompetisi ISL musim 2008/2009, Persija berada di peringkat ketujuh. Musim 2009/2010, meraih peringkat kelima. Musim 2010/2011, menempati peringkat ketiga. Sedangkan musim 2011/2012, finis pada peringkat kelima.
Sementara di ajang Piala Indonesia, Persija memperoleh predikat runner-up pada tahun 2005. Lalu, pada tahun 2006 dan 2007 meraih juara ketiga. (esa/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persijap Dekati Bepe Dan Johan Juansyah
Bola Indonesia 2 Januari 2013, 22:00 -
Empat Petisi The Jakmania Guna Tagih Janji Ferry Paulus
Bola Indonesia 2 Januari 2013, 06:45 -
Persisam Terkejut Persija Terancam Tanpa Pemain Pilar
Bola Indonesia 1 Januari 2013, 22:15 -
Persija Fokus Hadapi Pertandingan Perdana ISL
Bola Indonesia 1 Januari 2013, 18:30 -
PSSI Berikan Jaminan Pemain ISL ke Timnas
Bola Indonesia 27 Desember 2012, 21:59
LATEST UPDATE
-
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12 -
Prediksi Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:51 -
Semangat Membara Joey Pelupessy: Demi Garuda, juga Demi Keluarga!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:27 -
Jadwal Pertandingan Pekan 23 NBA 2024/2025 di Vidio
Basket 24 Maret 2025, 16:20 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 24 Maret 2025, 16:07 -
Prediksi Venezuela vs Peru 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Kolombia vs Paraguay 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Chile vs Ekuador 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:57
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23