Menpora Ingin Kompetisi Berkiblat Statuta AFC dan FIFA
Afdholud Dzikry | 31 Desember 2016 11:06
Bola.net - - Menteri Pemuda dan olahraga (Menpora), Imam Nahrawi berharap kompetisi resmi 2017 menjadi awal kebangkitan sepakbola Indonesia. Dia ingin kompetisi bisa berjalan fairplay sesuai aturan AFC dan FIFA.
Seperti diketahui, setelah bebas dari pembekuan pemerintah dan sanksi FIFA, PSSI akan kembali menggulirkan kompetisi resmi. Rencananya, kompetisi tersebut akan mulai bergulir pada Maret 2017.
Jika mengingat kembali alasan pemerintah dalam hal ini Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) membekukan PSSI karena federasi sepakbola Indonesia itu tidak menjalankan regulasi yang dibuatnya sendiri. Imam berharap itu tak terjadi lagi dan dia ingin PSSI berkomitmen dengan aturan yang berlaku.
Ini awal yang baik untuk PSSI. Dengan kompetisi, maka akan banyak pemain timnas yang dipersiapkan, ujar Imam di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Jumat .
Tapi dalam penyelenggaraan kompetisi tersebut PSSI harus memenuhi standar, statuta FIFA dan AFC, sambung pria asal Jawa Timur ini.
Untuk itu, Imam kembali mengingatkan pentingnya memverifikasi klub dan operator. Hal itu dilakukan agar kedepannya tak lagi ada penunggakan gaji pemain misalnya.
Mulai sekarang verifikasi yang baik agar nanti ke depannya tak ada yang mempermasalahkan dualisme, pajak soal status dan sebagainya, tutupnya.(fit/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menpora Nilai Indonesia Layak Kalahkan Thailand
Tim Nasional 15 Desember 2016, 10:45 -
Final Piala AFF, Menpora Harap Mekanisme Penjualan Tiket Diperbaiki
Tim Nasional 8 Desember 2016, 23:42 -
Bahagianya Menpora Imam Nahrawi Kala Indonesia Singkirkan Vietnam
Tim Nasional 8 Desember 2016, 02:14 -
Menpora Belum Terima Undangan Kongres PSSI
Bola Indonesia 2 November 2016, 16:59 -
Menpora Kucurkan Bonus Rp 19 miliar untuk Peraih Medali Olimpiade
Olahraga Lain-Lain 2 November 2016, 16:54
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39