Menolak Lupa Tragedi Kanjuruhan, Midun Gowes Sepeda 'Berkeranda' Batu - Jakarta
Serafin Unus Pasi | 3 Agustus 2023 22:00
Bola.net - Sebuah perjuangan menolak lupa ihwal Tragedi Kanjuruhan dilakukan oleh Midun. Pria asal Kota Batu ini berusaha agar tragedi yang menelan 135 korban jiwa itu tak lenyap begitu saja dari ingatan publik.
Sebagai ikhtiarnya, pria bernama lengkap Miftahudin Romli tersebut melakukan touring ke Jakarta. Sebagai sarana transportasinya, pria berusia 52 tahun ini menggunakan sepeda.
"Saya ingin mengekspresikan keprihatinan terhadap kejadian 1 Oktober 2022 lalu. Saya harap kita semua tidak melupakan dan tidak mengulang. Ini tujuan sebenarnya," tutur Midun.
"Ekspedisi ini melewati stadion-stadion di sejumlah kota yang saya lewati. Misinya adalah tidak mengulang kejadian seperti di Kanjuruhan lalu," sambungnya.
Midun berangkat dari rumahnya di Kota Batu, Kamis (03/08). Rencananya, ia akan mengakhiri perjalanannya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, dua pekan mendatang.
Dalam perjalanannya, Midun akan melalui jalur Pantai Utara Jawa. Ia akan mampir di sejumlah stadion, seperti Gelora Bung Tomo Surabaya, Surajaya Lamongan, Jatidiri Semarang, dan Patriot Candrabhaga Bekasi.
"Rencananya, insyaallah, 17 Agustus tiba di Jakarta. Namun, saya nggak ngoyo," tuturnya.
"Kalaupun di tengah perjalanan nanti saya nggak kuat, silakan ambil alih dan lanjutkan perjalanan ini. Yang penting, pesan dari misi ini tersampaikan," Midun menambahkan.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Bawa 'Keranda'
Yang unik, dalam ekspedisinya ini, Midun membawa 'keranda'. 'Keranda' ini diletakkannya di atas gandengan sepedanya. Tentu, ini bukan keranda asli. Yang dibawa Midun adalah replika keranda, yang menurut kerabatnya, ia buat sendiri.
Ternyata, pilihan Midun membawa keranda ini mengandung maksud khusus. Ada pelajaran dan filosofi di balik keranda ini.
"Tempo hari, banyak saudara-saudara kita yang dibawa dengan keranda. Nantinya kita juga akan diberangkatkan dengan keranda," tutur Midun.
"Barangkali, ini sebagai pengingat bagi kita bahwa semua hanya titipan. Keranda itulah yang akan mengantar kita semua," ia menambahkan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Playmaker Arema FC Senang Proses Adaptasinya di Indonesia Berjalan Lancar
Bola Indonesia 2 Agustus 2023, 21:39 -
Kekompakan Arema FC dan Bhayangkara FC: Sama-sama 0 Menang!
Bola Indonesia 2 Agustus 2023, 15:51 -
Penampilan Apik Julian Schwarzer Garcia Buat Arema FC Bernapas Lega
Bola Indonesia 1 Agustus 2023, 21:10 -
Sudah Kenal, Arema FC Waspadai Permainan Lini Kedua Barito Putera
Bola Indonesia 1 Agustus 2023, 19:07
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39