Instruksi Rahasia Aji Santoso Saat Jumpa Persiba
Asad Arifin | 1 Mei 2017 22:36Bola.net - - Kemenangan anak asuhnya kala menghadapi Persiba Balikpapan disambut gembira Aji Santoso. Pelatih Arema FC ini bahagia anak asuhnya mampu memenangi laga yang dinilainya krusial tersebut.
Arema FC sukses memenangi laga tandang mereka kontra Persiba Balikpapan. Pada laga yang dihelat di Stadion Gajayana Malang, Senin ini, mereka menang 1-0 melalui gol semata wayang Dedik Setiawan.
Menurut Aji pada pertandingan ini anak asuhnya mampu bermain sesuai yang ia instruksikan khusus yang ia berikan. Terbukti, meski Persiba main apik, Arema berhasil memenangi pertandingan karena instruksinya dijalankan dengan baik.
Saya instruksikan pada anak-anak untuk tak panik dan bermain lebih cepat. Alhamdulillah, kami bisa mencetak gol, ujar Aji.
Aji tak jemawa dengan kemenangan anak asuhnya ini. Menurut pelatih berusia 47 tahun ini, Persiba mampu menunjukkan perlawanan tangguh, yang menyulitkan anak-anak asuhnya.
Saya sangat yakin dari tiga pertandingan yang telah dilakoni Persiba, ini penampilan terbaik mereka. Mereka melawan dengan sengit. Namun, alhamdulillah kami bisa mendapatkan tiga poin, tutur Aji.
Sementara itu, salah seorang pemain Arema, Hanif Sjahbandi, juga mengakui laga kontra Persiba tak mudah bagi timnya. Terbukti, pemain berposisi gelandang ini menambahkan, beberapa kali timnya ditekan oleh Beruang Madu, julukan Persiba.
Namun, karena kami bermain kompak, akhirnya bisa berbuah hasil positif, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persiba Balikpapan Optimistis Raih Poin Kontra Arema
Bola Indonesia 29 April 2017, 23:57 -
Marquee Player Arema Dipastikan Absen Kontra Persiba
Bola Indonesia 29 April 2017, 20:10 -
Arema FC Pastikan Pasang Pemain Terbaik Kontra Persiba
Bola Indonesia 28 April 2017, 18:47 -
Tak Mau Terbawa Euforia, Arema FC Bersiap Hadapi Persiba
Bola Indonesia 24 April 2017, 18:18 -
Persiba Bidik Tiga Poin di Kandang Perseru
Bola Indonesia 20 April 2017, 20:13
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39