Masih Butuh Waktu Lama Kim Kurniawan Bisa Kembali Bermain di Persib
Haris Suhud | 19 April 2018 15:38
Bola.net - - Pemain Persib Bandung masih harus bersabar lebih lama jika ingin bermain lagi setelah mengalami cedera. Setelah sempat dinyatakan hampir pulih, ternyata cedera pemain 23 tahun tersebut masih perlu mendapatkan perawatan intens.
Pemain yang bergabung ke Persib dari Pelita Bandung Raya tersebut masih harus menjalani perawatan untuk memulihkan cederanya itu. Pasalnya, pemain keturunan Jerman ini masih mengeluh ada rasa sakit pada bagian kakinya.
Padahal, awalnya, Kim menyangka rasa sakit itu akan hilang dengan sendirinya. Tapi, nyatanya tidak demikian, sehingga Kim pun harus menjalani pemeriksaan MRI untuk mengetahui kondisi kakinya.
Mungkin karena terlalu semangat, ingin cepat sembuh dan bermain. Tapi, sekarang saya harus lebih bersabar, supaya lebih cepat sembuh, kata Kim seperti dirilis situs resmi Persib.
Kini, Kim setidaknya masih harus istirahan selama dua pekan. Saya baru bisa bicara (kondisi terbaru) setelah ada hasilnya. Masih menunggu hasil MRI. Setelah ada hasilnya saya baru tahu, kenapa bisa seperti ini, ungkap pemain bernomor punggung 23 tersebut.
Kim sendiri, sejauh ini telah berjuang keras untuk bisa secepatnya pulih. Maklum, dia sangat ingin kembali merumput bersama Persib.
Bahkan, Kim sempat mencoba ikut berlatih bersama tim Persib. Dia juga sering berlatih sendirian. Tujuannya untuk memperkuat kakinya dan memulihkan cedera secepatnya.
Menariknya, Kim bahkan sempat dinyatakan sembuh. Cedera patah tulang fibulanya dikabarkan sudah tak lagi mengganggu. Setidaknya, itu diketahui dari pemeriksaan terakhir, 5 April lalu.
Seperti dirilis situs Persib, dokter tim, dr. Raffi Ghani ketika itu menyebut, kondisi Kim sudah nyaris 100 persen fit. Namun, kenyataan sekarang, ternyata berkata lain.
Persib sendiri saat ini masih berada di peringkat 11 klasemen sementara di Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Setelah menuai hasil imbang 2-2 lawan Arema FC, Persib akan menghadapi Borneo FC di kandang sendiri.
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kronologi Kericuhan Suporter di Laga Arema vs Persib Versi Maung Bandung
Bola Indonesia 18 April 2018, 16:14 -
Jadwal dan Siaran Langsung Liga 1 Musim 2018 Pekan Kelima
Bola Indonesia 18 April 2018, 14:55 -
Bauman Cepat Bersinar bersama Persib Bandung
Bola Indonesia 18 April 2018, 14:27 -
Usai Hadapi Arema, Persib Benahi Konsentrasi dan Emosi Pemain
Bola Indonesia 18 April 2018, 12:54 -
Duet Maut Bauman dan Ezechiel Membuat Pelatih Persib Bahagia
Bola Indonesia 18 April 2018, 12:41
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39