Masalah Cristian Gonzales, Begini Pernyataan Presiden Madura United
Haris Suhud | 11 Mei 2018 13:34
Bola.net - - Antara Madura United dan Cristian Gonzales sedang memiliki masalah terkait kontrak. Masalah tersebut terus berlanjut hingga ke ranah hukum. Achsanul Qosasi sebagai presiden klub menyerahkan semua masalah tersebut kepada manajer tim, Haruna Soemitro.
Seperti yang diketahui bahwa manajemen Madura United dan Cristian Gonzales tengah dalam perselisihan. Terakhir, Madura United menarik surat peminjaman sang pemain ke PSS Sleman dan mengajukan tuntutan senilai Rp 10 miliar plus Rp650 juta sebagai pengganti uang kontrak.
Permasalahan tersebut diawali dengan konfernesi pers yang digelar kuasa hukum Gonzales, Sunan Kalijaga, di Bareskrim Polres, Jakarta Pusat 17 April 2018, terkait proses perpindahannya dari Madura United ke PSS. Hal tersebut memancing reaksi keras dari manajer Madura United, Haruna Soemitro.
Saat ditemui di Jakarta, Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, memilih untuk tidak banyak bicara terkait permasalahan itu. Anggota BPK RI itu memilih menyerahkan semua permasalahan untuk diselesaikan oleh Haruna Soemitro.
Saya rasa itu adalah urusan manajer tim. Saya tidak ingin terlalu terlibat dalam urusan yang seperti ini karena ini semua urusan manajer tim, ujar Achsanul Qosasi saat ditemui dalam kegiatan APPI Footballer of the Month di Menteng, Jakarta, Rabu (9/5/2018) malam.
Ketika ditanya saran terbaik yang bisa diberikannya untuk permasalahan tersebut, Achsanul menambahkan, Semestinya sejak awal ada komunikasi di antara kedua belah pihak, pemain dengan Madura United. Semua ada klausul di dalam kontraknya, semua tugas dan kewajiban, hak dan kewenangan. Saya berharap tidak ada yang keluar dari apa yang tertera di situ.
Madura United sendiri saat ini berada di peringkat dua klasemen Liga 1 dengan mengumpulkan 13 poin. Akhir pekan ini, MU akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bung Karno.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gonzalez Gol Debut, PSS Sleman Menang Atas Mojokerto Putro
Bola Indonesia 26 April 2018, 19:04 -
Madura United Resmi Lepas Gonzales ke PSS Sleman
Bola Indonesia 21 April 2018, 05:50 -
Hadiri Acara Peluncuran Tim, Cristian Gonzales Resmi Gabung PSS Sleman?
Liga Champions 17 April 2018, 12:47 -
Disebut Tinggalkan Madura United, Ini Kata Gonzales
Bola Indonesia 14 April 2018, 21:07
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39