Marko Simic Persembahkan Golnya untuk Rizky Darmawan
Dimas Ardi Prasetya | 5 Februari 2019 22:18
Bola.net - - Mulia betul niat bomber Persija Jakarta, Marko Simic. Golnya ke gawang Home United pada babak pertama kualifikasi Liga Champions Asia (LCA) 2019 dipersembahkannya untuk Rizky Darmawan.
Berkat gol Simic, Persija berhasil menang 3-1 atas Home United di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura, Selasa (5/2). Striker berusia 31 tahun itu mencetak gol ketiga tim ibu kota di menit ke-84.
"Satu gol yang saya buat untuk Rizky, kiper yang hari ini merayakan ulang tahun," ujar Simic usai laga.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Pernah Satu Tim dengan Rizky
Rizky pernah satu tim dengan Simic pada musim lalu. Ketika itu, keduanya sama-sama membela Persija saat menghadapi Home United pada babak semifinal Zona ASEAN AFC Cup.
Sayangnya, Persija kalah dan gagal lolos. Rizky sempat beberapa kali membuat blunder yang berujung kebobolan.
"Dia pernah sama-sama kita bermain melawan Home United dan saya ingin dia kembali ceria ketika kami mengalahkan Home United di kandang mereka," imbuh Simic.
Berita Video
Berita video keseruan Timnas Indonesia U-22 saat berlatih adu penalti di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Selasa (5/2/2019).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Home United Kalah 4 Kali di Pramusim, Persija Pantang Anggap Remeh
Bola Indonesia 4 Februari 2019, 17:50 -
Home United Waspadai Empat Pemain Persija
Liga Inggris 4 Februari 2019, 17:17 -
Persija Sudah Lupakan Kekalahan dari Home United pada AFC Cup 2018
Bola Indonesia 4 Februari 2019, 17:01 -
Ryuji Utomo: Persija Akan Kerahkan 120 Persen Kemampuan di Liga Champions Asia
Bola Indonesia 4 Februari 2019, 14:17 -
Persija Tanpa Jaimerson Hadapi Home United di Liga Champions Asia
Bola Indonesia 4 Februari 2019, 13:58
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40