Marc Klok Usai Bawa Persib Juara BRI Liga 1: Bandung, Ayo Berpesta!

Ari Prayoga | 1 Juni 2024 08:24
Marc Klok Usai Bawa Persib Juara BRI Liga 1: Bandung, Ayo Berpesta!
Marc Klok dkk. merayakan kesuksesan Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2023/2024. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Marc Klok tak bisa menyembunyikan kegembiraan dirinya usai sukses membawa Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 musim 2023/2024. Klok pun mengajak warga Kota Kembang untuk berpesta.

Marc Klok sejatinya mengawali pertandingan leg kedua final Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bangkalan, dari di bangku cadangan. Ia masuk lapangan pada menit ke-40 untuk menggantikan Dedi Kusnandar yang mengalami cedera.

Advertisement

Marc Klok sukses mencetak gol pada menit ke-86 dalam pertandingan leg kedua final BRI Liga 1 ini. Mendapatkan bola umpan dari Ciro Alves yang bergerak di sisi kiri, Marc Klok dengan mudah menceploskan bola ke gawang Madura United yang dikawal Lucas Frigeri.

Pada akhirnya Persib Bandung berhasil menang 3-1 di markas Madura United dan memastikan diri menjadi juara dengan agregat 6-1. Marc Klok tentu merasa senang dengan torehan yang diraihnya di laga final ini.

1 dari 2 halaman

Kehilangan Kata-Kata

Kehilangan Kata-Kata

Persib Bandung juara BRI Liga 1 2023/2024. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Dalam perayaan juara di lapangan Stadion Gelora Bangkalan, Marc Klok mengaku kehilangan kata-kata setelah memastikan Persib Bandung sukses menjadi juara.

Saat ditemui Bola.com di tengah lapangan usai melakukan perayaan juara, Marc Klok sempat terdiam ketika ditanya mengenai perasaan yang tengah ada dalam hatinya.

"Sejujurnya saya kesulitan untuk menemukan kata-kata. Ini adalah mimpi, sebuah mimpi yang menjadi kenyataan setelah begitu lama menunggu dan akhirnya bisa terwujud," ujar Marc Klok kepada Bola.com.

2 dari 2 halaman

Ajak Bobotoh Berpesta

Ajak Bobotoh Berpesta

Marc Klok dkk. merayakan kesuksesan Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2023/2024. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Kemudian Bola.com kembali bertemu Marc Klok saat menuju ruang ganti tim.

Ditanya mengenai apa yang ingin disampaikan kepada bobotoh yang memberikan dukungan dari jarak jauh, pemain naturalisasi kelahiran Belanda ini mengajak bobotoh untuk berpesta begitu Persib kembali ke Bandung.

"Sampai jumpa besok (Sabtu hari ini), ayo berpesta," tegas Marc Klok sambil tersenyum saat menuju ruang ganti setelah perayaan juara di Stadion Gelora Bangkalan.

Disadur dari: Bola.com (Benediktus Gerendo Pradigdo) 1 Juni 2024