Manajemen Arema Bandingkan Sylvano Comvalius dan Cristiano Ronaldo
Serafin Unus Pasi | 12 Juni 2019 19:08
Bola.net - Manajemen Arema FC masih mengungkapkan kepercayaan mereka pada sosok Sylvano Comvalius. Klub berlogo singa mengepal ini bahkan menyamakan penyerang anyar mereka tersebut dengan salah satu pemain dunia yang saat ini membela Juventus, Cristiano Ronaldo.
"Kami masih melihat bahwa Comvalius ini merupakan sosok pemain bagus. Namun, ia masih memerlukan waktu untuk beradaptasi," ujar General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
"Bahkan, Cristiano Ronaldo pun ketika datang ke Juventus masih perlu adaptasi. Proses adaptasi ini adalah sebuah hal yang pasti," sambungnya.
Comvalius sendiri, sejauh ini, masih belum bisa menunjukkan performa luar biasa selama berseragam Arema. Dalam tiga pertandingan pertama musim ini, penyerang asal Belanda tersebut baru mencetak satu gol.
Pada laga terakhir Arema, kontra Persela Lamongan, Comvalius bahkan kehilangan posisinya sebagai pilihan utama di lini depan Arema. Ia hanya masuk sebagai pemain cadangan. Sementara, posisinya di lini depan diisi oleh penyerang lokal, Dedik Setiawan.
Bagaimana kiat Arema untuk mempermudah Comvalius beradaptasi? Simak di bawah ini.
Beri Kesempatan Bertahap
Sementara itu, menurut Ruddy, ada kiat khusus bagi Comvalius untuk beradaptasi di Arema. Kiat khusus ini disusun karena terlalu riskan bagi mereka untuk memberi kesempatan pemain berusia 31 tahun tersebut beradaptasi di tengah kompetisi berjalan.
"Kami akan memberi kesempatan baginya secara bertahap. Pada pertandingan lawan Persela, ia main 15-20 menit. Nanti berikutnya mungkin akan mendapat waktu lebih lama," kata Ruddy.
"Ini nanti tergantung situasi di lapangan dan perkembangan proses adaptasi Comvalius juga," sambungnya.
Sebut Comvalius Pemain Penting
Lebih lanjut, Ruddy pun menampik tengara sebagian orang bahwa Comvalius merupakan pembelian gagal bagi Arema. Manajer berusia 47 tahun tersebut menegaskan bahwa keberadaan Comvalius merupakan hal yang sangat penting bagi Arema.
"Saya yakin, ia merupakan pemain yang selama ini kami butuhkan," tegas Ruddy.
"Jika ia sudah bisa menuntaskan proses adaptasinya, saya optimistis ia akan menjadi bagian penting dari tim ini. Terlebih, dengan keberadaannya, pelatih memiliki lebih banyak pilihan strategi," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Analisis: Mengapa Juventus Ingin Memulangkan Pogba?
Liga Italia 11 Juni 2019, 23:30 -
Keylor Navas Segera Angkat Koper dari Real Madrid
Liga Spanyol 11 Juni 2019, 21:40 -
Paul Pogba: Label Harga Buat Saya Jadi Kambing Hitam!
Liga Inggris 11 Juni 2019, 20:00 -
Juventus Buang 5 Pemain demi Paul Pogba
Liga Italia 11 Juni 2019, 11:40 -
Pelatih Baru Juventus, Pjanic: Dia Sosok yang Hebat!
Liga Italia 11 Juni 2019, 09:03
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39