Madura United Tanpa Penyerang Andalan Saat Hadapi Persija
Asad Arifin | 15 November 2016 21:41
Bola.net - - Kekuatan Madura United dipastikan tak akan utuh kala menjamu Persija Jakarta pada laga lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016. Klub berjuluk Laskar Sape Kerap tersebut dipastikan tak bakal diperkuat penyerang mereka, Pablo Rodriguez Aracil lantaran akumulasi kartu.
Dalam beberapa pertandingan terakhir ini, kami selalu kehilangan pemain karena akumulasi kartu kuning, ujar Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira.
Itu adalah hal yang menurut saya biasa dan tidak akan banyak berpengaruh terhadap tim ini, karena kami memiliki pemain yang selalu siap untuk diturunkan dalam setiap pertandingan, sambungnya.
Gomes kemudian menampik tengara bahwa kini Pablo sudah tak terlalu diperlukan lagi, seiring macetnya kran gol penyerang asal Spanyol tersebut pada beberapa pertandingan terakhir Madura United.
Memang, dalam beberapa pertandingan terakhir, Pablo kesulitan mencetak gol. Namun, tenaganya dalam setiap pertandingan tetap kami butuhkan, tutur Gomes.
Lebih lanjut, pelatih asal Brasil ini menyayangkan absennya Pablo. Pasalnya, ini akan membuatnya kurang leluasa meracik taktik pada pertandingan tersebut.
Absennya Pablo berarti mengurangi opsi pelatih untuk mempersiapkan pemain yang akan diturunkan dalam pertandingan lawan Persija nanti, tandasnya. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terpeleset di Makassar, Madura United Tetap Optimistis
Bola Indonesia 12 November 2016, 20:38 -
Madura United Incar Tiga Poin di Kandang PSM
Bola Indonesia 11 November 2016, 21:41 -
Main Sore, Madura United Jalani Persiapan Khusus
Bola Indonesia 9 November 2016, 18:08 -
Madura United Persiapkan Amunisi Jelang Melawat ke Makassar
Bola Indonesia 7 November 2016, 19:38 -
Ini Alasan Madura United Cadangkan Pablo Rodriguez
Bola Indonesia 5 November 2016, 06:48
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39