Madura United Resmi Pinang Luis Carlos Junior
Afdholud Dzikry | 22 Desember 2016 09:55
Bola.net - - Madura United memastikan mengubah komposisi lini depan mereka untuk menghadapi musim kompetisi mendatang. Laskar Sape Kerap, julukan Madura United, telah resmi meminang penyerang asal Brasil Luis Carlos Junior.
Ada kesepakatan kerjasama dengan Luis Carlos Junior untuk musim depan, ujar Manajer Madura United, Haruna Soemitro.
Junior adalah pemain yang menurut kami komplet dari sisi skill dan penyelesaian akhir. Semoga bersama Madura United dia makin berkembang, sambungnya.
Bergabungnya Junior membawa korban di tubuh Madura United. Penyerang asal Spanyol, Pablo Rodriguez Aracil dipastikan bakal terdepak dari tubuh tim ini.
Atas kesepakatan tersebut, kami tentunya tidak mungkin memperpanjang kontrak Pablo, karena keterbatasan slot pemain asing, sambungnya. .
Menurut Haruna, musim depan, Madura United bakal tetap mempertahankan karakter permainan mereka. Namun, ia memastikan bakal tetap melakukan sejumlah penyempurnaan.
Dari sisi mencetak gol, Madura United termasuk subur, tetapi dari sisi kebobolan juga sangat banyak. Penyempurnaan itu agar lebih tajam dan lini belakang makin solid, ucapnya.
Sementara itu, selain Junior, Madura United telah meminang dua pemain lain. Mereka adalah Hendro Siswanto dan Fandi Eko Utomo.
Penambahan lainnya, adalah dua wing bek yang untuk sementara ini masih proses, tandas Haruna.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madura United Sempurnakan Kerangka Tim
Bola Indonesia 20 Desember 2016, 22:25 -
Sriwijaya FC Pastikan Fachruddin Bertahan
Bola Indonesia 20 Desember 2016, 21:18 -
Madura United Ingin Akhiri ISC A 2016 Dengan Indah
Bola Indonesia 18 Desember 2016, 14:46 -
Elthon Maran Absen di Laga Pamungkas
Bola Indonesia 15 Desember 2016, 21:03 -
Tiga Menu Wajib Bagi Penggawa Madura United
Bola Indonesia 15 Desember 2016, 12:01
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39