Madura United Dalam Motivasi Tinggi Hadapi Bali United

Asad Arifin | 13 April 2017 19:09
Madura United Dalam Motivasi Tinggi Hadapi Bali United
Madura United (c) PialaPresiden

Bola.net - - Madura United memiliki modal apik jelang laga kontra Bali United. Tim berjuluk Laskar Sape Kerap mengaku berada dalam motivasi tinggi jelang laga pertama mereka di ajang Liga 1 tersebut.

Pemain dalam motivasi tinggi untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka, ujar Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira.

Gomes menambahkan, Madura juga memiliki tambahan kekuatan pada laga ini. Bergabungnya Peter Odemwingie, ia nilai ,membuat kekuatan Laskar Sape Kerap meningkat pesat.

Ia punya pengalaman berharga. Ia juga bisa memberi masukan dan membantu membangun Madura United lebih kuat, tuturnya.

Madura United bakal menghadapi Bali United pada laga perdana mereka di kompetisi Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat pada Minggu, 16 April 2017 mendatang.

Sementara itu, jelang laga ini, Gomes memastikan tak akan meracik taktik dan strategi khusus. Pelatih asal Brasil tersebut mengaku Laskar Sape Kerap tetap bakal bermain dengan cara mereka selama ini.

Kita memiliki identitas sendiri. Kita akan tetap bermain untuk menang, tandasnya.