Madiun Putra Curi Poin di Markas Persebaya
Asad Arifin | 20 April 2017 21:02
Bola.net - - Hasil apik diperoleh Madiun Putra FC pada pekan pertama Liga 2. Bertandang ke markas Persebaya Surabaya pada Kamis (20/4), Madiun Putera sukses mengemas satu poin setelah bermain imbang dengan skor 1-1.
Pada laga di Stadion Gelora Bung Tomo, Persebaya sebenarnya tampil lebih dominan dalam penguasaan bola. Namun justru kubu Madiun Putera yang bermain lebih efektif dan mampu mencetak gol lebih dulu.
Dari skema serangan yang tersusun rapi, anak asuh Sartono Anwar mencetak gol dari sontekan Purniawan pada menit ke-15. Gol ini membuat kubu Persebaya langsung tersentak dan meningkatkan intensitas serangan.
Hasilnya, Bajul Ijo sukses menyamakan kedudukan pada menit 26. Misbakhus Solilkin melepas sepakan terukur yang membobol gawang Madiun Putera. Kedudukan 1-1 pun bertahan hingga laga babak pertama usai.
Sejumlah perubahan dilakukan oleh Persebaya di babak kedua. Pelatih Iwan Setiawan memasukkan penyerang baru Yogi Novrian untuk menambah daya dobrak. Eks penyerang PS TNI ini berduet dengan Irfan Jaya di lini depan.
Meski sukses menciptakan sejumlah peluang, Persebaya tidak mampu mencetak gol lagi. Hal yang sama juga terjadi di kubu Madiun Putera. Kedua tim pun harus puas dengan hasil imbang 1-1 pada laga perdananya di Liga 2.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Real Madrid vs Bayern Munchen: Skor 4-2
Liga Champions 19 April 2017, 04:25 -
Hasil Pertandingan Leicester City vs Atletico Madrid: Skor 1-1
Liga Champions 19 April 2017, 03:28 -
Persegres Sukses Curi Poin di Stadion Mandala
Bola Indonesia 18 April 2017, 18:14 -
Hasil Pertandingan Middlesbrough vs Arsenal: Skor 1-2
Liga Inggris 18 April 2017, 03:55 -
Derby Andalas di Liga 1 Berakhir Imbang
Bola Indonesia 17 April 2017, 22:14
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23