Luis Milla Usulkan Indonesia Pakai Timnas U-23 di Piala AFF
Asad Arifin | 2 Mei 2018 18:49
Bola.net - - Asisten pelatih timnas Indonesia U-23, Bima Sakti memberikan Isyarat bakal menggunakan pemain-pemain U-23 pada saat Piala AFF 2018. Hal itu sesuai dengan usulan dari pelatih kepala, Luis Milla Aspas.
Seperti diketahui, hingga saat ini PSSI belum menunjuk pelatih timnas untuk Piala AFF yang bakal bergulir pada 8 November hingga 15 Desember mendatang. Ada kemungkinan PSSI akan memperpanjang kontrak Luis Milla jika hasil di Asian Games 2018 memuaskan.
Setelah berdiskusi dengan Luis Milla, Bima Sakti mengatakan bahwa rencananya skuat Merah Putih di Piala AFF akan dihuni pemain-pemain U-23 dari tim Asian Games. Nantinya, tim pelatih tinggal mencari pemain-pemain senior untuk menjadi leader.
Jadi dia memberi masukan ke pelatih bahwa ini adalah fase performance atau fase untuk prestasi Indonesia. Coach Luis Milla memberikan masukan untuk kami, apalagi mungkin nanti saya termasuk di tim kepelatihan juga untuk menentukan siapa pemainnya nanti, ujar Bima Sakti.
Coach Luis memberikan masukan ke kami untuk menggunakan pemain-pemain U-23 ini karena mereka menjadi mayoritas dan mungkin ada tambahan pemain yang akan kami lihat di kompetisi Liga 1. Sementara ini Kami butuh striker, gelandang, atau pemain belakang, sambung pelatih berusia 42 tahun ini.
Pada Piala AFF tahun ini, Indonesia tergabung ke dalam Grup B bersama Thailand, Filipina, Singapura, dan pemenang dari Brunei Darussalam melawan Timor Leste. Grup tersebut terbilang cukup berat mengingat Thailand merupakan juara bertahan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Korea, Timnas Indonesia U-23 Akan Maksimalkan Pemain Sayap
Tim Nasional 30 April 2018, 11:23 -
Hansamu Yama Kapten Timnas Indonesia U-23 di Turnamen Anniversary Cup
Tim Nasional 27 April 2018, 12:42 -
Anniversary Cup 2018: Timnas Indonesia U-23 Sudah Pelajari Kekuatan Bahrain
Tim Nasional 27 April 2018, 10:32
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39