Live Streaming Semifinal Piala Presiden 2018: Sriwijaya FC vs Bali United
Haris Suhud | 9 Februari 2018 15:17
Bola.net - - Sriwijaya FC akan menjalani leg pertama semifinal Piala Presiden 2018 menghadapi Bali United. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Jakabaring pada hari Minggu (11/2).
Kedua tim ini sama-sama berkompetisi di Liga 1 musim lalu. Jika melihat kembali ke belakang, Bali United lebih diunggulkan karena klub asal Pulau Dewata tersebut mampu menduduki peringkat dua di akhir musim sementara Sriwijaya adalah tim papan tengah.
Namun demikian, Sriwijaya tampil gemilang selama pagelaran Piala Presiden 2018 ini. Di babak penyisihan grup, tim besutan Rahmad Darmawan tersebut berada di puncak klasemen. Lalu di babak delapan besar, mereka mampu menyingkirkan Arema FC dengan skor 3-1.
Bali United tentu saja tak bisa memandang remeh meskipun musim lalu di Liga 1, Sriwijaya terbukti tak mampu mengalahkan mereka. Mungkin secara keseluruhan, klub asal Palembang tersebut telah mengalami peningkatan pesat dari segi materi pemain.
Pertandingan antara kedua kubu akan disiarkan langsung oleh Indosiar pada pukul 19.30 WIB. Laga ini juga dapat disaksikan melalui Live Streaming berikut ini:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ubah Posisi Konate, Ini Penjelasan RD
Bola Indonesia 8 Februari 2018, 14:01 -
Tembus Final, Manajemen Siap Guyur Sriwijaya FC Dengan Bonus
Bola Indonesia 8 Februari 2018, 12:36 -
Hanis Saghara Sanjung Gol Cantik Youngster Sriwijaya Ini
Bola Indonesia 8 Februari 2018, 11:32 -
Jadwal Siaran Langsung TV Semifinal Piala Presiden 2018
Jadwal Televisi 8 Februari 2018, 06:37 -
Beto Goncalves Ungkap Alasan Pilih Jadi WNI
Bola Indonesia 7 Februari 2018, 20:25
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39