Liga 1: Kalahkan Timnas Indonesia U-19, Persikabo 1973 Belum Puas
Serafin Unus Pasi | 23 Mei 2022 20:27
Bola.net - Persikabo 1973 melakoni serangkaian laga uji coba untuk persiapan menghadapi Liga 1 2022/2023. Lawan teranyar yang dihadapi pasukan Djadjang Nurdjaman itu adalah Timnas Indonesia U-19.
Duel tersebut digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (22/5/2022). Hasilnya, Persikabo 1973 menang 3-1 lewat gol Gustavo Tocantins (2 gol) dan Renan Sgaria Farias.
Kendati anak asuhnya mampu mengalahkan Timnas Indonesia U-19, tapi Djadjang belum puas. Sebab dari laga uji coba tersebut, ia bisa melihat kelemahan pasukannya.
"Meski menang lawan Timnas Indonesia U-19, tapi saya melihat masih banyak yang harus dibenahi karena masih banyak kekurangan," ujar Djadjang, dalam keterangan resmi klub yang diterima Bola.net, Senin (23/5).
"Maklum karena latihan baru 10 hari langsung dihadapi laga uji coba, tentu ini menjadi pekerjaan rumah kami," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Catatan Djanur
Pelatih yang akrab disapa Djanur ini melihat, ada dua hal yang perlu ia benahi. Satu di antaranya terkait umpan dari belakang ke depan.
"Aliran bola dari belakang ke tengah, kemudian variasi di depan masih minim. Itu yang harus diperbaiki dan memang kami kuasai permainan, tapi itu lebih banyak di belakang," imbuh Djanur.
Sebelum berlatih tanding dengan Timnas Indonesia U-19, Persikabo 1973 beruji coba melawan tim lokal peserta Piala Bupati, Sukaraja FC. Hasilnya, Laskar Padjajaran menang telak 6-0.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Jauh Lagi dari Keluarga karena Timnas Indonesia U-19, Wonderkid Persib Curhat
- Wonderkid Persib Ingin Bawa Timnas Indonesia U-19 Juara Toulon Cup 2022
- Asisten Shin Tae-yong Bicara Progress Timnas Indonesia U-19 yang akan Tampil di Toulon Cup 2022
- Jelang Turnamen Toulon 2022, Shin Tae-yong Panggil 30 Pemain ke TC Timnas Indonesia U-19
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39