Liga 1 2021 Bakal Digulirkan Awal Juli, Begini Tanggapan Pelatih PSIS
Serafin Unus Pasi | 22 April 2021 21:03
Bola.net - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic menanggapi rencana PSSI menggulirkan kompetisi Liga 1 2021 pada 3 Juli mendatang. Bagi Dragan, kabar itu bukan sesuatu yang istimewa.
Dia tidak terlalu terkejut karena wacana seperti itu sudah sering terjadi. Dan pada kenyataannya tidak sesuai dengan yang direncanakan.
"Tidak ada yang spesial. Karena bagi saya tidak ada kejutan di sini," kata Dragan Djukanovic kepada Bola.net, Kamis (22/04/2021).
"Satu tahun mereka berbicara bulan depan, bulan depan, jadi itu normal," imbuh juru taktik asal Serbia tersebut.
Artinya, terhadap rencana tersebut, Dragan belum bisa menyampaikan apakah optimistis atau tidak. Dia hanya berharap semuanya bisa berjalan sesuai dengan yang diharapkan.
"Saya tidak tahu harus berpikir apa. Saya harap semuanya akan baik-baik saja," mantan pelatih Borneo FC tersebut menambahkan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Dragan Lelah
Di sisi lain, Dragan juga mengaku sudah lelah mengikuti perkembangan sepak bola Indonesia. Karena selalu penuh dengan ketidakpastian.
"Saya lelah dengan situasi sepakbola Indonesia. Tidak ada yang berfungsi normal," tegasnya.
Dikatakan Dragan, federasi sepak bola Indonesia harus berbenah untuk bisa mengorganisasikan semuanya dengan baik. Ada banyak hal yang harus diubah.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fandi Eko Utomo Tak Ubah Intensitas Latihan Selama Ramadan
Bola Indonesia 15 April 2021, 14:13 -
PSIS Semarang Akan Kembali Menggelar Latihan Setelah Ramadan
Bola Indonesia 14 April 2021, 20:18 -
PSIS Semarang Tak Mau Buru-Buru Datangkan Pemain Asing
Bola Indonesia 14 April 2021, 20:10 -
GM PSIS Belum Cukup Optimistis Liga 1 2021 Bisa Digulirkan
Bola Indonesia 14 April 2021, 18:21
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39