Leo Tupamahu Harap Panitia Ubah Format Pertandingan PGK 2018
Dimas Ardi Prasetya | 4 Maret 2018 12:31
Bola.net - - Sebuah asa diungkapkan Leonard Tupamahu jelang laga perebutan peringkat ketiga dan final Piala Gubernur Kaltim 2018. Pemain belakang Borneo FC ini berharap agar panitia pelaksana bersikap bijak dan mengubah format pertandingan.
Kami harap agar panitia bisa lebih bijak lagi dalam menentukan sistem pertandingan, ujar Leo.
Kalau pertandingan imbang selama 2x45 menit, lebih baik langsung adu penalti, sambungnya.
Menurut Leo, saat ini para penggawa keempat tim -yang berlaga pada laga perebutan tempat ketiga dan final- berada dalam kondisi kelelahan. Karenanya, sambung pemain berusia 34 tahun tersebut, akan sangat berbahaya jika para pemain kembali dipaksakan bermain sampai adu penalti, jika kedudukan seimbang pada waktu normal.
Bagi kami ini mebahayakan. Ini bukan hanya bagi Borneo, tapi juga Arema, Sriwijaya FC, dan Persebaya, tuturnya.
Ini hanyalah turnamen pramusim, bukan final Piala Dunia, ia menambahkan.
Borneo FC akan menghadapi Persebaya Surabaya pada pertebutan posisi ketiga Piala Gubernur Kaltim 2018. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Palaran Samarinda, Minggu .
Sementara, pada Final, Arema akan menghadapi Sriwijaya FC. Pertandingan ini juga akan dihelat di Stadion Palaran.
Lebih lanjut, Leo mengakui saat ini kondisi timnya tak ideal,menyusul kelelahan para pemain tim tersebut. Namun, ia menegaskan Borneo FC akan tetap coba tampil maksimal.
Kami harus menang untuk bisa mengejar peringkat ketiga, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSMS Medan Resmi Gandeng Indofood Sebagai Sponsor
Bola Indonesia 26 Februari 2018, 07:27 -
Bali United Umumkan Kerjasama Dengan Indaco
Bola Indonesia 26 Februari 2018, 06:51 -
Battle Of Borneo Untuk Balikpapan
Bola Indonesia 18 Februari 2018, 20:14 -
Zanetti Meriahkan Peluncuran Inter Academy Indonesia di Jakarta
Bola Indonesia 14 Februari 2018, 19:59 -
Jajal Klub Liga 3, Arema FC Hanya Mampu Bermain Imbang
Bola Indonesia 14 Februari 2018, 19:53
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39