Lawan Arema, Barito Putera Belajar Dari Messi, Ronaldo, dan Neymar
Editor Bolanet | 10 Juli 2018 15:10
Kami belajar dari sejumlah hal yang terjadi pada Piala Dunia 2018 ini, ujar Jacksen, Selasa (10/07).
Kami belajar dari kegagalan Neymar, Lionel Messi, dan Cristiano Ronaldo, sambungnya.
Menurut Jacksen, dari ajang ini, mereka belajar bahwa sepakbola adalah permainan tim. Karenanya, pelatih berusia 50 tahun tersebut mengaku bahwa dalam pertandingan lawan Arema nanti, mereka tak akan mewaspadai satu-persatu pemain klub berlogo singa mengepal tersebut.
Kami selalu waspadai mereka secara tim, tuturnya.
Barito Putera akan menghadapi Arema FC pada laga pekan ke-15 kompetisi Liga 1 musim 2018. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Rabu (11/07) besok.
Saat ini, jarak antara Barito Putera dan Arema FC berselisih jauh di klasemen sementara. Barito Putera berstatus sebagai pemuncak klasemen sedangkan Arema FC berada di posisi ke-12.
Sementara itu, Jacksen menyebut, selain mewaspadai kolektivitas Arema, ada hal lain yang mereka waspadai jelang laga ini. Hal tersebut, sambung pelatih asal Brasil ini, adalah faktor di internal tim tersebut.
Kami harap, kami tidak terlalu percaya diri dalam pertandingan ini, tandasnya. (den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liburan Lebaran, Pesan Pelatih Barito pada Pemain: Lupakan Sepakbola!
Bola Indonesia 11 Juni 2018, 12:43
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39