Lanjutkan Tren Positif, Arema FC Siapkan Strategi Khusus Lawan Barito Putera

Gia Yuda Pradana | 1 Agustus 2023 14:28
Lanjutkan Tren Positif, Arema FC Siapkan Strategi Khusus Lawan Barito Putera
Ilustrasi logo Arema FC (c) Bola.com/Bayu Kurniawan Santoso

Bola.net - Arema FC berusaha meneruskan tren kebangkitan mereka kala menghadapi Barito Putera pada lanjutan BRI Liga 1 2023/2024, akhir pekan ini. Demi meraih hasil maksimal dalam laga tersebut, klub berlogo singa mengepal ini bahkan menyiapkan racikan strategi khusus.

Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, memastikan bahwa timnya akan memainkan strategi berbeda pada laga kontra Barito.

Advertisement

"Tentunya, lawan Barito, kita akan siapkan permainan berbeda. Ini juga karena kita menjadi tuan rumah pada laga tersebut," ucap Kuncoro.

"Namun, bedanya apa, nanti Coach Joko (Joko Susilo,red) yang lebih bisa menjelaskannya," sambungnya.

Arema FC akan menghadapi Barito Putera pada laga pekan keenam mereka di BRI Liga 1 2023/2-24. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Sabtu (05/08).

Pada laga sebelumnya, Arema FC sukses mencuri satu poin kala menantang Persis Solo. Dalam laga yang dihelat di Stadion Sriwedari Solo, akhir pekan lalu, Julan Schwarzer Garcia dan kawan-kawan sukses menahan imbang tuan rumah 1-1.

Saat ini, Arema FC masih tertahan di peringkat ke-17 klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Mereka baru mengoleksi dua poin dari lima pertandingan.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Tambahan Modal

Tambahan Modal

Asisten pelatih Arema FC, Kuncoro, memberikan instruksi kepada para pemain dalam sebuah sesi latihan (c) Bola.com/Iwan Setiawan

Lebih lanjut, Kuncoro mengakui bahwa timnya memiliki modal positif jelang menjamu Barito Putera. Modal tersebut adalah sukses mereka mencuri satu poin di kandang Persis Solo pada laga sebelumnya.

"Alhamdulillah, kita harus syukuri. Sedikit banyak, ini jadi modal," tutur Kuncoro.

"Mental anak-anak juga meningkat dengan hasil ini, terlebih lagi karena pada beberapa laga tandang sebelumnya, kami tidak dapat poin," sambungnya.

2 dari 3 halaman

Permainan Meningkat

Permainan Meningkat

Aksi Moussa Sidibe dalam laga BRI Liga 1 2023/2024 Persis Solo vs Arema FC, Minggu (30/7/2023). (c) Persis Solo Official

Selain itu, menurut Kuncoro, pada laga kontra Persis Solo, timnya menunjukkan peningkatan dalam permainan. Salah satunya adalah dalam hal pertahanan.

"Para pemain sudah berusaha keras. Terbukti, pada laga ini, kendati lawan punya banyak peluang, kami hanya kegolan satu, itu pun melalui penalti," kata Kuncoro.

"Namun, terlepas dari itu semua, kita juga masih harus banyak berbenah," tandasnya.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)