Laga Persija Versus Persipura Keras, Bepe Jadi Korban
Aga Deta | 9 Juli 2017 01:14
Bola.net - - Laga antara Persija Jakarta kontra Persipura Jayapura pada pekan ke-13 Liga 1 berlangsung keras. Bahkan saking kerasnya, striker Persija, Bambang Pamungkas menjadi korban.
Mata kiri Bambang sampai membengkak lantaran berduel dengan bek Persipura, Yustinus Pae. Striker yang akrab disapa Bepe ini pun mengatakan, laga menjadi panas karena kedua tim sama-sama bermain agresif.
Selain itu, dalam duel yang digelar di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (8/7/2017) tersebut, wasit mengeluarkan dua kartu merah untuk kedua tim. Satu untuk Addison Alves dan satu lagi untuk Luis Carlos Junior.
Saya pikir kedua tim adalah tim besar yang selalu ingin menang dalam setiap pertandingan. Jadi saya pikir Persipura datang ke sini tidak untuk mencuri satu poin atau kalah, tapi pasti ingin menang, ujar Bepe usai pertandingan.
Jadi saya pikir pertandingan menjadi keras karena kedua tim memang bermain ofensif untuk meraih kemenangan, sambungnya.
Striker veteran ini mengaku bisa memaklumi alur laga yang berlangsung keras. Akan tetapi, Bepe juga menyatakan dirinya kurang puas dengan kepemimpinan wasit.
Ada keputusan-keputusan dari wasit yang memang layak diperdebatkan, tapi saya dalam posisi untuk tidak mengomentari. Saya pikir ada lembaga yang lebih berhak untuk menilai itu dan memberikan keputusan apakah yang dilakukan wasit di lapangan itu betul atau tidak, tutur Bepe.
Saya pikir kita semua juga melihat bahwa ada suatu yang patut dipertanyakan. Tapi sekali lagi wasit adalah manusia yang bisa salah dan komisi wasit yang berhak menilai itu, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persipura Kantongi Gaya Bermain Persija Jakarta
Bola Indonesia 8 Juli 2017, 10:25 -
Persipura Berharap Cetak Banyak Gol ke Gawang Persija
Bola Indonesia 8 Juli 2017, 09:54 -
Ini Resep Wanderley Bangkitkan Persipura
Bola Indonesia 8 Juli 2017, 09:50 -
Marquee Player Persija Masih Diragukan Main Lawan Persipura
Bola Indonesia 8 Juli 2017, 09:46 -
Antisipasi Tembakan Jarak Jauh Persipura, Ini Taktik Persija
Bola Indonesia 8 Juli 2017, 09:41
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39