Laga Kontra Persija Batal, PSPS Mengaku Dirugikan

Editor Bolanet | 2 Juni 2012 17:44
Laga Kontra Persija Batal, PSPS Mengaku Dirugikan
Mundari Karya dirugikan pembatalan laga kontra Persija (c) Riaupost
- PSPS Pekanbaru merasa dirugikan dengan pembatalan laga menghadapi Persija Jakarta pada hari Minggu (03/6) besok setelah tak mendapatkan ijin dari keamanan setempat.

Sedianya, laga menghadapi Macan Kemayoran bakal dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Karno, namun akibat insiden kematian tiga suporter, laga tersebut dipindah ke Cilegon. Namun, akhirnya pertandingan dibatalkan akibat tak mendapat ijin dari keamanan setempat.

Pembatalan tersebut pun menimbulkan kerugian di pihak PSPS sebagaimana dikemukakan pelatihnya Mundari Karya.

Ada sekitar delapan orang pemain kami sudah berada di Jakarta, termasuk saya. Sebagian lainnya masih berada di Pekanbaru dan terpaksa membatalkan keberangkatannya, padahal tiket untuk penerbangan Jumat pagi sudah dipesan dan akhirnya hangus, ujarnya.

Dikatakan Mundari, rombongan tim PSPS tidak bisa berangkat secara bersamaan dari Pekanbaru karena sulitnya mendapatkan tiket dan terpaksa dibagi dua kloter.

Akibat dari penundaan laga melawan Persija, lanjut dia, para pemain yang telah berada di Jakarta untuk sementara pulang ke rumah masing-masing menjelang keberangkatan ke Samarinda untuk berhadapan Persisam pada 9 Juni mendatang. (ant/end)