La Nyalla Dianggap Ideal Jadi Ketua Umum PSSI

Editor Bolanet | 6 Februari 2015 13:21
La Nyalla Dianggap Ideal Jadi Ketua Umum PSSI
La Nyalla Mattalitti (c) Eggi Paksha
- Peluang La Nyalla Mahmud Mattalitti untuk menjadi Ketua Umum semakin terbuka lebar seiring terus mengalirnya dukungan buat dirinya menjadi orang nomor satu di induk organisasi sepak bola Tanah Air tersebut.

Paling anyar, Zuchli Imran Putra yang mengaku mendukung La Nyalla menjadi Ketua Umum PSSI periode 2015-2019. Menurut pemilik Imran Soccer Academy (ISA) tersebut, sosok La Nyalla paling ideal dibanding beberapa calon Ketua Umum PSSI yang lainnya.

“Selama ini, hanya Pak Nyalla yang terlihat komitmennya paling kuat membenahi sepakbola Indonesia. Saya berani mengklaim kalau saya orangnya prinsipil. Jadi kalau sesuatu yang saya anggap benar, pasti akan saya perjuangkan.” ujar Imran.

Lebih lanjut, Imran menyatakan bahwa La Nyalla sudah membuktikan kerja kerasnya, baik di PSSI maupun BTN. Termasuk dengan membiayai perjalanan Timnas Indonesia U-19 hingga mampu mencapai putaran final Piala Asia U-19 2014.

 

“Di era beliau jadi pengurus saat ini, Timnas berbagai level (U-14, U-16, dan U-19) disiapkan dengan serius. Sebelumnya, tidak pernah ada persiapan seperti itu,” pungkasnya. [initial]

 (esa/pra)