Kuncoro Ingin Bangun Karakter Arema FC Seperti Putaran Kedua Liga 1 2018
Asad Arifin | 5 Maret 2021 13:34
Bola.net - Asisten pelatih Arema FC, Kuncoro, mengaku sudah punya kerangka dan karakter bermain yang akan diusung di Piala Menpora 2021. Kuncoro menyebut gaya bermain Arema bakal mirip dengan saat putaran kedua Liga 1 2018.
Arema FC sendiri sudah berlatih selama dua pekan terakhir. Dari sesi latihan tersebut, walau belum semua pemain bergabung, Kuncoro mengaku sudah punya gambaran kerangka tim utama Singo Edan.
"Kamu masih punya belasan pemain yang dipertahankan pada musim lalu. Mereka akan menjadi kerangkanya. Pemain muda yang baru direkrut akan dilibatkan juga nantinya," ujar Kuncoro.
Kejutan dari Lini Kedua
Dalam skuat Arema FC yang ada sekarang, masih ada Dendi Santoso, Ahmaf Alfarizi, Dedik Setiawan, Hanif Sjahbandi, Teguh Amiruddin, Caio Ruan, dan Kushedya Hari Yudo.
Meski mengandalkan kerangka lama, tapi Kuncoro ingin mengubah cara bermain Singo Edan, karena dia memiliki filosofi permainannya sendiri.
"Setiap pelatih pasti punya penekanan cara bermain yang berbeda. Kalau saya, senang dengan banyak pemain yang muncul membuat kejutan dari lini kedua," ujar asisten pelatih Arema FC berusia 47 tahun ini.
Putaran Kedua Liga 1 2018
Melalui pernyataannya itu, Kuncoro menginginkan agar para pemain Arema FC banyak melakukan pergerakan. Harapannya ada ruang yang terbuka dan bisa dimanfaatkan pemain dari lini tengah.
"Kami punya banyak materi pemain yang cepat. Itu juga akan kami coba manfaatkan. Karakter main yang saya harapkan seperti pada putaran kedua pada musim 2018. Ketika itu saya banyak memasukkan strategi untuk tim," ujar Kuncoro.
Pada musim 2018, Arema FC memang ditangani pelatih asal Slovenia, Milan Petrovic. Namun, pada putaran kedua, Kuncoro yang telah mendapatkan wewenang untuk mempersiapkan tim. Sementara itu, Milan lebih banyak menjadi seperti direktur teknik yang tugasnya hanya mengawasi.
"Ketika itu ada Makan Konate dan beberapa pemain di lini tengah yang bisa muncul dari lini kedua. Nanti kami akan mencari siapa yang bisa muncul. Tapi, intinya harus banyak melakukan pergerakan, termasuk pemain depan. Mereka tentu tetap bisa menjadi tumpuan untuk mencetak gol," tegasnya.
Disadur dari Bola.com (Penulis: Iwan Setiawan/Editor: Benediktus Gerendo, 4 Maret 2021)
Baca Ini Juga:
- Reva Adi Mengaku Sudah Familiar dengan Ciri Khas Permainan Persebaya
- Cerita Reva Adi Utama Bisa Kepincut Rayuan Persebaya Surabaya
- Persebaya Surabaya Pertahankan Trio Lini Tengah
- Pamit dari Persela Lamongan, Erick Ibrahim Gabung Dewa United
- Daftar Pemain Persebaya Surabaya pada Latihan Perdana Sambut Piala Menpora
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tapak Tilas Sylvano Comvalius: Pecahkan Rekor Gol Liga Indonesia Lalu Bapuk
Bola Indonesia 27 Februari 2021, 17:43 -
Dave Mustaine Dipastikan Bertahan di Arema FC
Bola Indonesia 27 Februari 2021, 12:08 -
Giliran Kurniawan Kartika Ajie Tinggalkan Arema FC
Bola Indonesia 27 Februari 2021, 10:58 -
Jayus Hariono Termotivasi Teruskan Kiprah Hendro Siswanto di Arema FC
Bola Indonesia 26 Februari 2021, 18:59 -
Teguh Amiruddin Resmi Bertahan di Arema FC
Bola Indonesia 26 Februari 2021, 17:50
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39