Kompetisi TSC Habiskan Biaya Ratusan Miliar
Editor Bolanet | 18 April 2016 23:44Dalam peluncuran tersebut, PT GTS juga mengumumkan Torabika sebagai sponsor utama. Sebelumnya, Torabika pernah menjadi sponsor utama turnamen Piala Jenderal Sudirman dan Piala Bhayangkara.
Total biaya untuk kompetisi ini sekitar Rp 375 miliar. Sehingga kami selaku operator harus bekerja semaksimal mungkin untuk memenuhi harapan, ujar Direktur Utama PT GTS, Joko Driyono di Jakarta, Senin (18/4).
Ini adalah sebuah tantangan. Investasi besar ini akan menjadi tanggung jawab semua pihak yang terlibat, tambahnya.
TSC A sendiri rencananya bakal mulai bergulir pada 29 April mendatang. Kick off TSC A akan mempertemukan Persipura Jayapura kontra Persija Jakarta di Stadion Mandala, Papua.
Kompetisi tanpa promosi dan degradasi itu akan melibatkan 18 klub Indonesia Super League (ISL). Masing-masing tim akan melakoni 34 laga home dan away demi memperebutkan poin tertinggi.
Sebanyak 306 pertandingan pun bakal dipertontonkan pada kompetisi ini. Grup Elang Mahkota Teknologi (EMTEK) memegang hak siar laga, yang disiarkan di SCTV dan Indosiar. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Joko Driyono Optimis ISC Bergulir Sesuai Jadwal
Bola Indonesia 15 April 2016, 17:29 -
Operator ISC Penuhi Undangan Kemenpora
Bola Indonesia 15 April 2016, 10:54 -
Wasit ISC Bakal Terima Gaji Bulanan
Bola Indonesia 12 April 2016, 10:34 -
Stadion Keramat Persib Jadi Kandang PS TNI
Bola Indonesia 12 April 2016, 09:28 -
Persija Daftarkan Tiga Stadion Kandang untuk ISC
Bola Indonesia 12 April 2016, 01:35
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39