Kompetisi Molor, Arema FC Lanjutkan Kontrak Pemain
Serafin Unus Pasi | 4 November 2020 17:54
Bola.net - Ruddy Widodo angkat bicara soal langkah mereka terkait kontrak pemain di tengah mundurnya jadwal lanjutan Shopee Liga 1 musim 2020. General Manager Arema FC ini menegaskan bakal melanjutkan kontrak para pemain dan pelatihnya.
"Judulnya kan kelanjutan kompetisi musim 2020. Jadi, kontraknya tetap sesuai dengan kompetisi musim 2020," ujar Ruddy.
"Ini kan kelanjutan kompetisi 2020 yang tertunda kemarin kan," sambungnya.
Menurut Ruddy, jika musim kompetisi sudah usai, baru mereka akan membicarakan soal kontrak anyar. Kontrak ini, sambung manajer berusia 49 tahun tersebut, akan berlaku untuk musim kompetisi mendatang.
"Nah kalau musim baru dimulai, baru kita ada kontrak baru," tuturnya.
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru sebelumnya sudah memastikan bahwa kompetisi baru bisa digelar lagi mulai Februari mendatang. Hal ini berarti molor dari jadwal semula, yaitu awal November.
Sementara, di sisi lain, kontrak pemain Arema FC sendiri rata-rata berakhir pada Februari 2021. Bahkan, ada pemain yang masa baktinya berakhir pada November 2020 ini.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Pemain Tak Masalah
Sementara itu, Ruddy mengaku optimistis pemainnya bersedia kontrak mereka dilanjutkan. Bahkan, pria asal Madiun ini mengaku sudah berbicara dengan sejumlah pemain terkait rencana manajemen soal kontrak ini.
"Saya sudah berbicara dengan beberapa pemain. Mereka tak ada masalah dengan hal tersebut," kata Ruddy.
"Tinggal meneruskan saja kontrak mereka sampai musim ini berakhir," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Harap PT LIB Tetap Kucurkan Subsidi ke Klub
Bola Indonesia 3 November 2020, 18:32 -
Jelang Lanjutan Kompetisi, Arema FC Kehilangan Dua Pemain
Bola Indonesia 2 November 2020, 19:41 -
Turnamen Jawa Timur, Alasan Arema FC Kembali Gelar Latihan pada Akhir November
Bola Indonesia 2 November 2020, 19:39 -
Arema FC Pertanyakan Kejelasan Subsidi
Bola Indonesia 2 November 2020, 19:36 -
Arema FC Liburkan Tim Sampai Akhir November
Bola Indonesia 2 November 2020, 18:03
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39