Kompetisi Bergulir 1 Oktober, Otavio Dutra Tak Sabar untuk Segera Bermain
Ari Prayoga | 14 Juli 2020 02:00
Bola.net - Bek Persija Jakarta, Otavio Dutra menyambut antusias kembali bergulirnya shopee Liga 1 2020. Pemain kelahiran Brasil tersebut tidak sabar untuk kembali bertanding.
Menurut rencana, kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia itu akan kick off pada 1 Oktober mendatang. Dutra juga ingin segera berlatih dengan tim Macan Kemayoran.
"Menurut saya sangat bagus (kompetisi akan segera bergulir)," kata Otavio Dutra kepada Bola.net, Senin (13/7/2020) malam.
"Pasti saya pikir semua pemain tidak sabar untuk mulai latihan dan kompetisi," mantan pemain Persebaya Surabaya tersebut menambahkan.
Namun, sejauh ini pihaknya belum mendapat instruksi apapun dari tim Persija Jakarta. Meskipun, kick off Shopee Liga 1 2020 hanya tinggal 2,5 bulan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Tetap Latihan Mandiri
Kendati demikian, Dutra tetap rutin berlatih secara mandiri agar lebih siap bergabung dengan tim. Intensitasnya pun cukup tinggi dengan durasi 1,5 jam.
"Saya latihan setiap hari di rumah dari hari Senin sampai Sabtu, tapi pasti jauh beda dengan latihan di klub," jelasnya.
"Latihan saya ada intensitas tinggi tapi tempo masih 1:30 menit saja," tandas pemain yang berstatus naturalisasi tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadi Suami dan Ayah, Hidup Bek Persija Berubah
Bolatainment 13 Juli 2020, 14:55 -
Skuad Persija Juara Liga Indonesia 2001, di Mana Mereka Sekarang?
Bola Indonesia 9 Juli 2020, 21:25
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39