Kiper Persija: Lebih Baik Gelar Musim Baru Shopee Liga 1 pada Februari 2021
Serafin Unus Pasi | 2 November 2020 21:52
Bola.net - PSSI telah memutuskan untuk menunda Shopee Liga 1 2020 hingga awal 2021. Tapi, induk sepak bola di Tanah Air itu tak menyebutkan kapan pastinya.
Namun, Direktur Utama (Dirut) PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita menyebut jika Liga 1 musim ini paling aman digelar pada Februari 2021. Sebab untuk Januari, masih harus dilihat perkembangannya.
Terkait hal itu, kiper Persija Jakarta, Shahar Ginanjar punya pandangan tersendiri. Menurutnya, PSSI mending memutar musim baru jika memang baru bisa bergulir Februari mendatang.
"Kalau dilanjutkanpun waktu tidak akan cukup. Lebih baik mulai liga baru di tahun 2021, dan persiapan dengan turnamen cukup," ujar Shahar, kepada Bola.net, Senin (2/11).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Tak Mau Berasumsi
Saat ditanya apakah yakin Liga 1 musim ini bisa diputar kembali, Shahar tak mau memperkirakan. Meski sebelumnya PSSI gagal memutar lagi kompetisi kasta tertinggi sepak bola di Tanah Air itu mulai 1 Oktober lalu karena izin keramaian tak terbit.
"Masalah yakin gak yakin saya gak akan mengambil asumsi ya," imbuh mantan penjaga gawang Persib Bandung ini.
Sebelum vakum pada pertengahan Maret lalu akibat pandemi COVID-19, Liga 1 2020 baru berjalan tiga pekan. Bahkan, ada tim yang baru bermain dua kali.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Otavio Dutra Sedih Shopee Liga 1 2020 Kembali Ditunda
Bola Indonesia 31 Oktober 2020, 19:48 -
Penundaan Shopee Liga 1 2020 Hingga Tahun Depan Buat Gelandang Persija Kecewa
Bola Indonesia 31 Oktober 2020, 19:37 -
Tinggal Jauh dari Orang Tua, Ini Cara Osvaldo Haay Obati Kerinduan
Bolatainment 27 Oktober 2020, 19:55 -
Persija Hentikan Aktivitas Tim karena Shopee Liga 1 Belum Jelas
Bola Indonesia 20 Oktober 2020, 09:26
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39