Kennedy Mulai Berlatih di Persebaya

Editor Bolanet | 19 Agustus 2015 18:22
Kennedy Mulai Berlatih di Persebaya
Sengbah Kennedy (c) Antok
- Sengbah Kennedy akhirnya datang ke Surabaya. Rabu (19/8) sore tadi, Kennedy sudah berpartisipasi pada sesi berlatih tim yang dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) itu. Sayang, ia juga tidak bisa mengikuti pertandingan uji coba lawan tim PON Jatim yang dilangsungkan sore tadi.

Kennedy nampak mencolok dengan jersey kuning Persebaya yang membalut tubuhnya. Apalagi model rambutnya juga berbeda dari pemain lainnya. Usai mengikuti pemanasan bersama pemain lainnya, ia tak kembali ke lapangan. Karena baru bergabung, Kennedy hanya jogging di running track Stadion GBT.

Dia kan baru bergabung. Jadi kita tidak sertakan di uji coba. Biar dia lihat dulu cara main Persebaya, ujar pelatih Persebaya, Ibnu Grahan, Rabu sore. Ibnu juga mengaku masih memantau kondisi fisik dari mantan pemain buangan Arema Cronus ini.

Secara terpisah, Kennedy juga menegaskan bahwa ia belum bisa berlatih secara normal dengan Persebaya. Sebab ibu jari kaki saya sakit. Oleh sebab itulah saya belum bisa latihan seperti pemain lainnya, tutur pemain terbaik Divisi Utama 2014 ini. [initial]
 (faw/asa)