Kembali Berlatih Usai Isolasi Mandiri, Gelandang Arema Akui Kondisinya Belum 100 Persen
Serafin Unus Pasi | 19 Oktober 2020 20:02
Bola.net - Bruno Smith angkat bicara soal kondisinya usai menjalani isolasi mandiri selama dua pekan. Gelandang Arema FC ini mengaku masih belum berada dalam kondisi terbaiknya.
"Saat ini, kondisi saya belum seratus persen," ucap Bruno, usai sesi latihan di lapangan futsal Viva Malang, Senin (19/10).
"Saya tidak bisa mengikuti sesi latihan selama sekitar sepuluh hari," sambungnya.
Menurut Bruno, ia mengaku senang bisa berlatih lagi dengan rekan-rekan satu timnya. Pasalnya, sambung pemain berusia 28 tahun tersebut, ia harus segera meningkatkan kondisinya, agar tak tertinggal dari rekan-rekan satu timnya.
"Saya harus kembali berlatih agar kondisi bisa meningkat lagi," ujar Bruno.
"Ini adalah hal yang jamak terjadi di sepak bola. Saya akan berlatih agar kondisi bisa kembali seratus persen," ia menambahkan.
Sebelumnya, Bruno harus menjalani isolasi mandiri. Hal ini dilakukan gelandang asal Brasil tersebut setelah mendapat hasil positif pada swab test yang ia jalani dua pekan lalu.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Dalam Kondisi Baik
Sementara itu, Bruno sendiri mengaku bahwa kondisinya tak pernah bermasalah kendati harus menjalani isolasi mandiri. Bahkan, pemain yang sempat memperkuat Twente U-21 ini tetap berlatih secara mandiri di rumah isolasinya.
"Tak ada masalah apa pun dengan kondisi saya. Semua baik-baik saja," ungkapnya.
Namun, kendati berada dalam kondisi tanpa keluhan apa pun, Bruno tak keberatan harus menjalani isolasi mandiri ini. Ia mengaku paham alasan ia harus menyepi selama lebih kurang dua pekan.
"Tak ada masalah bagi saya. Masalah ini terjadi di seluruh belahan dunia. Ini adalah hal yang cukup berbahaya bagi orang-orang di sekitar saya," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Menang Telak pada Laga Uji Coba, Ini Komentar Carlos Oliveira
Bola Indonesia 16 Oktober 2020, 23:40 -
Persiapkan Diri, Arema FC Gelar Latihan Bersama dengan Klub Liga 1
Bola Indonesia 16 Oktober 2020, 09:04 -
Arema FC: Kompetisi Urung Berlanjut, Trust Sponsor Hilang
Bola Indonesia 16 Oktober 2020, 08:27 -
Ihwal Lanjutan Kompetisi, Arema FC Tiru Tentara
Bola Indonesia 16 Oktober 2020, 08:22 -
Arema Prediksi Kompetisi Dilanjutkan Usai Pilkada
Bola Indonesia 15 Oktober 2020, 20:04
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39