Kedatangan Messi di Bandung Terganjal Visa

Editor Bolanet | 18 September 2012 19:00
Kedatangan Messi di Bandung Terganjal Visa
Mbida Messi © Igcomputer.com
- Keinginan pendukung Persib Bandung untuk melihat langsung bintang barunya, Mbida Messi harus tertunda. Pemain asal Kamerun ini gagal mendarat di Bandung karena terganjal masalah visa.

Messi masih berada di Bangkok. Dia masih menyelesaikan masalah visanya sehingga saya belum bisa pastikan lagi, ujar pelatih Persib, Jajang Nurjaman.

Meski begitu, Jajang mengungkapkan, peluang mantan rekan setim Samuel Eto'o tersebut tiba hari ini masih terbuka. Apalagi jarak Thailand dan Indonesia tidak begitu jauh.

Mudah-mudahan dia segera datang dan urusan visanya selesai, harap mantan asisten pelatih Pelita Jaya ini. (psb/dzi)