Ke Padang, Bali United Bawa 20 Serdadu

Editor Bolanet | 1 Oktober 2016 18:06
Ke Padang, Bali United Bawa 20 Serdadu
Indra Sjafri (c) ISC
- Bali United tak mau main-main dalam lawatan mereka ke kandang Semen Padang akhir pekan ini. Serdadu Tridatu -julukan Bali United- memboyong 20 orang pemain pada lawatan mereka di lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 ini.


Bali United bakal menghadapi Semen Padang pada laga pekan ke-21 ISC A 2016.  Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gelora Haji Agus Salim Padang, Senin (03/10).


Di antara pemain yang dibawa dalam rombongan ini, ada tiga pemain berdarah Minang. Mereka adalah Rully Desrian, Bobby Satria dan gelandang muda mereka Leo Guntara. Selain itu, pelatih Bali United, Indra Sjafri juga sosok berdarah Minang.


Kekuatan Bali United kala menghadapi Semen Padang kian kokoh dengan kembalinya tiga pemain yang sempat absen pada laga kontra Persib Bandung, di laga sebelumnya. Mereka yang kembali ini adalah Nemanja Vidakovic, Fadil Sausu dan Ricky Fajrin.


Namun, pada laga ini, lini belakang Serdadu Tridatu bakal kehilangan Abdul Rahman. Mantan bek Semen Padang ini bakal absen karena belum pulih benar dari cedera yang didapatnya pada laga kontra Persib Bandung.


Rombongan sendiri telah bertolak dari Bali pada Sabtu (01/10) hari ini. Mereka menggunakan jalur udara untuk melawat ke Ibu Kota Sumatra Barat tersebut.


Berikut selengkapnya susunan pemain yang diboyong pada lawatan ke Padang:


Rully Desrian, Ngurah Komang Arya, Ahn Byung Keon, Agus Nova Wiantara, Felisianus Junius, Bobby Satria, Hasim Kipuw, Ricky Fajrin, Alsan Sanda, I Gede Sukadana, Fadil Sausu, Syakir Sulaiman, Zoran Kzenevic, Hendra Sandi, Leo Guntara, Miftahul Hamdi, Yabes Roni Malaifani, I Made Adi Wirahadi, Daniel Heffernan, Nemanja Vidakovic (den/ada)